Prabowo: PKB Disebut Ingin Kerja Sama dengan Partai Gerindra

0
70
Reporter: Rommy Yudhistira

Partai Gerindra dalam pertemuannya dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menjajaki keinginan untuk bekerja sama. Penjajakan tersebut dilakukan pasca-Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan, kebersamaan Partai Gerindra dan PKB disebut sesuatu yang diharapkan masyarakat Indonesia. Kerukunan antara elite politik dinilai menjadi sesuatu yang perlu dilakukan demi kepentingan nasional.

“PKB ingin terus bekerja sama dengan Gerindra, dengan Prabowo Subianto untuk mengabdi demi kepentingan rakyat kita semua,” kata Prabowo di DPP PKB, Jakarta, Rabu (24/4) kemarin.

Prabowo mengatakan, pihaknya menyadari rakyat memang menuntut adanya adu gagasan para calon pemimpin. Dan itu dinilai sebagai sesuatu yang bisa membangun demokrasi Indonesia menjadi lebih baik lagi.

Namun demikian, kata Prabowo, para pemimpin perlu melihat berbagai persoalan di tengah masyarakat saat ini. Karena itu, seluruh pihak diajak bersama-sama bekerja untuk rakyat.

“Sekarang saatnya kerja sama untuk rakyat dan saya sangat besar hati dan berterima kasih saya diundang ke sini,” ujar Prabowo.

Baca Juga :   Indonesia-Vietnam akan Tingkatkan Kerja Sama Bidang Hankam, Mulai Industrinya hingga Latihan Bersama

Dalam kesempatan itu, kata Prabowo, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang hadir dalam acara penetapan pemenang Pilpres 2024 di KPU.

“Sangat berkesan dengan kehadiran saudara Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai paslon 01, hadir di situ sama-sama menerima keputusan KPU,” kata Prabowo.

Karena itu, kata Prabowo, pihaknya berharap pemerintahannya kelak dapat membawa cita-cita bangsa, dan mampu menyelesaikan sejumlah persoalan yang masih terjadi hingga saat ini.

“Menghilangkan kemiskinan, menghilangkan kelaparan, membawa kemakmuran, kesejahteraan rakyat kita. Menghilangkan korupsi  dari badan kita. Saya kira itu dari saya terima kasih. Kita menyongsong hari depan yang lebih baik,” katanya.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics