Koalisi PKB dan Gerindra Semakin Solid dan Optimistis Hadapi Pilpres 2024

0
414
Reporter: Rommy Yudhistira

Pertemuan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto membahas perkembangan langkah politik Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Hasilnya, kedua orang optimistis dan mengaku solid dalam berkoalisi menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

“Kita update perkembangan, dan saling menyampaikan pikiran-pikiran. Kita seikhlas-ikhlasnya ingin berbakti kepada rakyat kita,” kata Prabowo beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Muhaimin mengatakan, diskusi yang berlangsung dengan Prabowo berjalan dengan lancar. Pertemuan itu, sekaligus memperkuat komitmen dan memperbarui semangat kerja sama koalisi untuk kepentingan Indonesia di masa mendatang.

“Terutama keberadaan koalisi ini memang dibangun untuk Indonesia raya, untuk Indonesia yang lebih baik. Yang lebih maju lagi,” ujar Muhaimin.

Seperti Prabowo, Muhaimin memastikan KKIR semakin solid dengan kekuatan koalisi yang semakin baik. Itu sebabnya, Muhaimin mengajak partai politik lain untuk bergabung bersama Gerindra dan PKB.

“Kita yakin dan optimistis akan bersama-sama akan terus bersama-sama partai-partai yang bergabung, dan ke depan kita akan bekerja lebih keras lagi, agar koalisi ini sampai pada Pilpres dengan hasil kemenangan yang kita harapkan,” kata Muhaimin.

Baca Juga :   Perludem: Konstitusi Tidak Bisa Diubah Hanya untuk Memperpanjang Masa Jabatan Presiden

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics