Hari Ini, Bahlil Lahadalia akan Daftarkan Diri Sebagai Caketum Golkar

0
53
Reporter: Wisnu Yusep

Bahlil Lahadalia mengaku akan mendaftar sebagai calon Ketua Umum Partai Golkar di Musyawarah Nasional (Munas) pada Senin (19/08/2024) malam.

“Mendaftar dong jangan formulir,” kata Bahlil usai pelantikan di Istana Negara Jakarta, Senin (19/08/2024).

Ia pun mengaku akan melihat dinamika yang terjadi dalam Munas Golkar. Termasuk, peluang untuk menjadi Ketua Umum Golkar.

“Wallahu a’lam bishawab ya, kita lihat ya,” ujar Bahlil.

Bahlil pun sempat berkelakar usai momen pelantikan bahwa suasananya seperti Munas Golkar. “Biasalah itu (berkelar kayak Munas Golkar), ini pelantikan menteri ini, bukan munas ini ya,” tuturnya.

Informasi yang beredar, Bahlil dipastikan bakal dipilih menjadi Ketua Umum Golkar secara aklamasi. Kepastian itu disampaikan Ketua Dewan Pembina Badan Pemenangan Pemilu Partai Golkar Idrus Marham.

“Tanpa mendahului takdir Tuhan Yang Maha Esa, Allah SWT bahwa Insya Allah pada munas yang akan dilakukan tanggal 20 besok, dipastikan saudara Bahlil Lahadalia terpilih secara aklamasi,” kata Idrus dalam konferensi pers di Kawasan Matraman, Jakarta, Senin (19/08/2024).

Baca Juga :   PAN Nilai Pertemuan Golkar dengan Parpol Lain untuk Perkuat KIB

Menurut Idrus, dukungan internal Partai Golkar terhadap Bahlil, sudah sangat luar biasa hampir mendekati paripurna.

Seluruh pemilik suara yang ada di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota sudah memberikan dukungan secara tertulis untuk pencalonan Bahlil pada posisi Ketum Golkar selanjutnya.

Idrus pun menampik berbagai sorotan yang menyebut bahwa aklamasi merusak tatanan demokrasi di Partai Golkar. Menurutnya, sistem demokrasi memiliki ciri kekeluargaan, kegotongroyongan dan juga ada kemufakatan.

Namun, keputusan secara musyawarah mufakat harus didahulukan. Sementara, pemilihan atau voting digelar ketika tidak ada kata mufakat.

“Sehingga kesimpulan aklamasi merupakan racun, perusak nilai demokrasi, saya kira perlu diskusi panjang dengan ahli ketatanegaraan,” tegasnya.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics