UPS Layani Pengiriman Vaksin Covid-19 ke Indonesia

0
601

UPS telah berkomitmen untuk mengirimkan 13,8 juta dosis vaksin ke Indonesia. Hal ini sebagai hadiah berupa layanan pengiriman vaksin Covid- 19 terbesar yang didanai oleh The UPS Foundation hingga saat ini.

“Hal ini merupakan contoh bagus lainnya yang menunjukkan kekuatan kemitraan publik dan swasta dalam mempercepat upaya global untuk memasok vaksin ke komunitas berisiko tinggi dan rentan,” kata Vice President of Social Impact The UPS Foundation Joe Ruiz tidak lama setelah pengiriman pertama tiba di Jakarta pada 16 Juli 2021.

Pengiriman pertama ke dalam negeri serta yang akan datang akan dikirimkan dengan pakar cold chain dari UPS Healthcare ke PT Bio Farma. Perusahaan farmasi milik negara ini ditunjuk oleh pemerintah Indonesia untuk memimpin pengadaan dan distribusi vaksin di dalam negeri ke wilayah vaksinasi di seluruh negeri.

“Faktor terpenting dalam pengiriman vaksin jenis ini adalah memastikan vaksin tersebut disimpan secara konstan pada suhu antara dua sampai delapan derajat Celcius,” kata Anita Li, Vice President UPS untuk pengiriman barang di wilayah regional Asia Utara dan Selatan.

Baca Juga :   Soal Vaksin Gotong Royong, Anggota Komisi VI Usul Rapat Gabungan Lintas Komisi

Ia mengatakan dengan kemampuan dari cold chain storage (tempat penyimpanan vaksin) dan pelacakan paket UPS yang canggih, memungkinkan untuk memantau konten setiap pengiriman di setiap prosesnya.

“Dan dengan dukungan donasi berupa layanan transportasi dari The UPS Foundation, kami bangga dapat memberikan kontribusi positif dan bermakna lainnya untuk perjuangan global melawan pandemi,” kata Anita dalam siaran pers tertulis.

UPS menyebut telah mengirimkan lebih dari 400 juta vaksin Covid-19 secara global dan sedang sesuai target untuk mengirimkan setidaknya 1 miliar vaksin hingga akhir 2021.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics