
Strategi Astragraphia Xprins Indonesia Membangun Awareness Industri 3D Printing di Indonesia

Acara 3D Print Fest/Dok. Iconomics
PT Astragraphia Xprins Indonesia (AXI) mendorong perkembangan industri 4.0 melalui 3D printing. Direktur PT Astragraphia Xprins Indonesia, K. Teguh Santoso mengatakan bahwa pihaknya mendukung industry 4.0 dengan masuk ke ekosistem serta menggandeng pemerintah maupun stakeholder lain.
“Kita coba mendukung industri 4.0 kita coba masuk dengan eksositem dulu, jadi eksositem itu tadi dari regulator, jadi selain pemerintah kota (Pemkot) kemudian juga (Kementerian) Perindustrian dan (Kementerian) Perdagangan juga dengan beberapa asosiasi, kemudian pelaku usaha yang dulu juga mulai merintis,” kata Teguh di sela acara puncak 3D Print Fest, Jakarta pada Selasa (06/06/2023).
Head of 3D Printing Consumer and Commercial Segment AXI, Leonardo Kurniawan mengatakan bahwa teknologi 3D printing ini masih tahap awal di Indonesia. Dengan demikian, pihaknya akan melakukan dari tahap awareness. Memulainya dari yang segmen terkecil sampai ke industrial.
Untuk awareness dalam segmen industrial, lanjut Leonardo, mungkin akan terlihat satu sampai tiga tahun ke depan seperti terkait kegiatan teknologi 3D digital printing.
Selain tahap awareness, pihaknya juga terus melakukan kegiatan-kegiatan terutama di bidang pendidikan dengan cara melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah. Salah satu contohnya adalah melalui 3D Print Fest yang dilakukannya di Mbloc Jakarta pada hari ini (06/06/2023).
“Mengundang sosialisasi ke sekolah-sekolah yang relevan dengan digital printing di DKI Jakarta. Nah, saat itu kita lakukan sosialisasi. Setelah itu kita adakan kompetisinya, kompetisinya itu menyangkut tadi workshopnya ya, dari awal kita ajarin setelah kita workshop baru teman-teman itu mendaftarkan diri untuk melakukan kompetisi, kita support juga dengan rekan-rekan yang lain,” ungkap Leonardo.
Teguh menjelaskan 3D Print Fest ini mencoba menciptakan awareness dan juga mendorong semangat untuk memperbesar market di print 3D ini yang sedang dikembangkan. Jadi tidak hanya dari sisi aspek komersial tapi juga di industrial dan juga personal.
Leave a reply
