
Nasabah Bank Raya Dapat Setor dan Tarik Tunai Melalui Agen BRILink

Bank Raya menggunakan ekosistem BRI untuk memperluas pasar, kali ini merangkulagen BRILink/Dok. Bank Raya
Bank Raya menghadirkan layanan setor dan tarik tunai lewat agen BRILink. Hingga akhir Februari 2023, BRI tercatat memiliki 640.000 agen BRILink.
Direktur Utama Bank Raya, Ida Bagus Ketut Subagia mengatakan perluasan jangkauan layanan Bank Raya lewat Agen BRILink merupakan salah satu langkah Bank Raya untuk menghadirkan pengalaman terbaik bagi para nasabah.
“Sebagai bagian dari BRI Group, Bank Raya akan terus meningkatkan sinergi dengan ekosistem BRI Group, guna memberikan inovasi dan akses produk-produk perbankan yang luas bagi nasabah,” katanya dalam keterangan resminya.
Tarik tunai di Agen BRILink dapat dilakukan nasabah dengan hanya perlu masuk di aplikasi Bank Raya, lalu pilih opsi tarik tunai dan pilih melalui Agen BRILink dan nasabah dapat melakukan penarikan tunai maksimal Rp5 juta per hari. Sementara untuk setor tunai, hanya perlu membawa KTP dan menyebutkan rekening tujuan, untuk selanjutnya dibantu oleh agen BRILink, dengan maksimal Rp10 juta per hari.
“Selain tarik tunai melalui Agen BRILink, kami juga sedang mengembangkan outlet lain yang mempermudah nasabah untuk melakukan penarikan tunai. Secara bertahap kami akan lengkapi layanan kami, mudah-mudahan momen Idulfitri ini sudah bisa dinikmati oleh nasabah Bank Raya. Selain itu, kami berharap dengan adanya fasilitas ini, para nasabah akan semakin nyaman mudik Lebaran, tanpa khawatir kesulitan untuk setor dan tarik tunai,” kata Ida Bagus.
Leave a reply
