HUT ke-17, AXA Mandiri Luncurkan MIMC dengan Jangkauan LN

0
986

PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) memperkenalkan Asuransi Tambahan Mandiri International Medical Care (MIMC). MIMC merupakan perlindungan tambahan dari produk dasar Asuransi Mandiri Perlindungan Sejahtera. Dalam perlindungan tambahan ini termasuk melakukan perlindungan akibat pandemi Covid-19.

“MIMC dapat dimiliki oleh pemegang polis berusia 18–70 tahun dengan tertanggung berusia 30 hari–70 tahun dan masa pertanggungan hingga tertanggung berusia 85 tahun,” kata Direktur Penjualan  AXA Mandiri Rudi Nugraha dalam siaran pers.

Ia mengatakan hadirnya MIMC juga dapat memenuhi preferensi masyarakat yang memilih berobat ke luar negeri dengan manfaat perlindungan hingga Rp25 miliar per tahun, terhadap risiko kesehatan yang membutuhkan rawat inap, termasuk perawatan intensif.

Keistimewaan lainnya, MIMC dapat menjadi pilihan perlindungan kesehatan yang tepat bagi para orang tua yang menyekolahkan putra-putrinya yang berusia di bawah 25 tahun di luar negeri.

Rudi mengatakan sejak berdiri di tahun 2003, AXA Mandiri terus mengembangkan diri mulai dari memperkaya portfolio solusi perlindungan, meningkatkan kualitas tenaga pemasar dan layanan kepada nasabah, mengembangkan kanal distribusi, hingga transformasi digital yang selaras dengan perkembangan gaya hidup masyarakat. Oleh karena itu, kehadiran MIMC di ulang tahun ke-17 AXA Mandiri juga mempertegas komitmen perusahaan dalam menyediakan perlindungan jangka panjang, khususnya perlindungan kesehatan.

Baca Juga :   AXA Mandiri Catatkan Kinerja Keuangan Positif di Masa Pandemi 2020

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics