Fabelio Bakal Buka Experience Center Baru di Semarang, Surabaya dan Sidoarjo

0
617

Peritel furnitur online Fabelio akan ekspansi melalui pembukaan experience center di Semarang, Surabaya, dan Sidoarjo. Selain itu, perusahaan juga meningkatkan kemampuan layanan pengiriman dengan layanan pengiriman di hari yang sama.

Selain itu, Fabelio juga memperkuat kapasitas penyimpanannya hingga 80%. Strategi ini diambil sebagai upaya menjaga momentum bisnis positif yang sejalan dengan tingginya permintaan dari pelanggan, baik tingkat kunjungan yang stabil di experience center dengan pemberlakuan social distancing, dan peningkatan penjualan secara online.

“Kami melihat adanya permintaan desain furnitur berkualitas di Jawa Barat seiring dengan perubahan kebiasaan pelanggan yang melihat produk secara offline dan kemudian membelinya online. Untuk memenuhi permintaan tersebut, Fabelio memiliki rencana ekspansi yang kami proyeksikan pada akhir 2020 nanti, volume transaksi akan tumbuh sedikitnya 150% dari level transaksi pada bulan Juni,” kata CEO & Co-Founder Fabelio Marshall Tegar Utoyo dalam siaran pers.

Fabelio mencatat pertumbuhan volume transaksi stabil di atas 20% sebelum pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Saat PSBB, Fabelio sempat mengalami hambatan terutama pada operasional experience center. Namun Fabelio berhasil mencatat rekor tingkat transaksi penjualan online pada April hingga Juli 2020.

Baca Juga :   Presdir AFI Sebut Komitmen Utamakan Karyawan dan Nasabah, Ini Buktinya

Co-Founder Fabelio Christian Sutardi mengatakan meski sistem penjualan berbasis online, tapi kehadiran experience center masih menjadi faktor penentu bagi calon pelanggan yang ingin membeli furnitur sehingga kehadirannya tetap penting dalam strategi perusahaan. Ia menyebutkan berencana membuka 10 experience center dan menjangkau seluruh Pulau Jawa hingga akhir 2020.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics