
DigiResto Besutan Digital Maxima Kharisma Gandeng SiCepat untuk Pengiriman Mamin

Tampilan website DigiResto melalui ponsel/Dok. Iconomics
PT Digital Maxima Kharisma (DMK) secara resmi meluncurkan DigiResto bekerja sama dengan PT SiCepat Ekpres Indonesia (SiCepat) sebagai solusi logistik dan penyedia layanan pengiriman last-mile.
Platform pemesanan makanan terintegrasi tersebut memfasilitasi konsumen untuk mengakses produk makanan & minuman favorit secara mudah serta memberikan kesempatan bagi para pelaku industri F&B untuk terlibat dan berkomunikasi dengan pelanggan mereka secara efektif.
Direktur DMK Mohammad Anis Yunianto mengatakan dengan sistem pemesanan & pembayaran yang komprehensif dan struktur biaya yang lebih kompetitif untuk para pelaku usaha, DigiResto memberikan penawaran yang berbeda di bisnis ini, selain itu tidak ada platform pemesanan makanan yang akan lengkap tanpa layanan pengiriman last-mile.
“Itulah mengapa kami sangat senang bermitra dengan SiCepat sebagai penyedia logistik untuk membantu meningkatkan efisiensi mata rantai pengiriman dan struktur biaya dari solusi pemesanan makanan kami. Pada fase pertama DigiResto, DMK akan memanfaatkan kemitraan yang ada dalam ekosistem group MCAS, yang akan membantu percepatan yang dibutuhkan platform kami untuk mendorong lebih banyak pelanggan dan pelaku usaha untuk bergabung,” kata Anis dalam siaran pers.
M Cash Integrasi (MCAS) sebagai induk dari DMK sangat mendorong adanya evolusi pada industri makanan dan minuman. Direktur Utama MCAS Martin Suharlie mengatakan DigiResto menandai langkah awal group MCAS menuju industri distribusi makanan dan minuman yang moderen. Pihaknya berharap dapat mempersembahkan platform yang berguna bagi para pelaku usaha ini untuk melayani pelanggan mereka dan memulihkan bisnisnya melalui platform tersebut.
Dalam kolaborasi ini, Chief Executive Officer SiCepat The Kim Hai melihat celah peluang yang besar dalam industri makanan dan minuman. Ia berharap dapat memberikan layanan bagi pelanggan sebagai penyedia pengiriman one-stop last mile untuk paket dan F&B (makanan/minuman). Selain itu, kemampuan yang diperluas dari layanan kurir SiCepat akan berpotensi menghasilkan peningkatan utilisasi keseluruhan armada.
Leave a reply
