BWT dan Lazada Indonesia Berikan Tawaran Proteksi Belanja

0
241

Pialang asuransi PT Bahtera Wahana Tritata (BWT) dan Lazada Indonesia  menjalin kemitraan untuk tingkatkan keamanan berbelanja online.

Direktur Utama BWT, Rezha Syaifullah menyampaikan bahwa BWT sangat mengapresiasi langkah Lazada yang menaruh perhatian lebih terhadap proteksi asuransi bagi para pelanggannya. Mengingat peran asuransi sangat krusial, Lazada benar-benar serius untuk menghadirkan aplikasi belanja online yang memberikan rasa nyaman, aman dan tenang.

“Dengan adanya kerja sama ini, pelanggan Lazada bisa mendapatkan proteksi berdasarkan cakupan polis yang berlaku dari hal–hal yang tak terduga dengan memilih proteksi yang tepat saat belanja online,” kata Rezha dalam keterangan.

Head of Campaign, Lazada Indonesia, Amelia Tediarjo mengatakan pihaknya menyambut baik kemitraan yang terjalin dengan BWT, karena hal ini merupakan sebuah bentuk usaha nyata Lazada untuk memberikan solusi yang inovatif dan bermanfaat kepada konsumennya.

“Kemitraan ini sejalan dengan komitmen Lazada untuk memberikan pengalaman belanja online yang nyaman, menyenangkan dan juga aman bagi konsumen kami dimana dengan adanya proteksi ini pelanggan dapat terlindungi   dari   sejak   proses   pembelian   hingga   pengiriman   barang   sehingga memastikan   pengalaman   belanja   yang   100%   Hepi   bagi   seluruh pelanggan di Indonesia,” kata Amelia.

Baca Juga :   Produk FMCG Lokal Berjaya di Festival Belanja Lazada 11.11

Kerja sama Lazada dan BWT ini menggandeng sejumlah perusahaan asuransi. Sebagai contoh, proteksi produk kesehatan bekerja sama dengan Mega Insurance, yang memberikan perlindungan pada transaksi pembelian produk kesehatan seperti susu, vitamin, suplemen kesehatan dan obat over the counter atau golongan obat bebas  dan  obat  bebas  terbatas.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics