
BNP Paribas Bersama DBS Indonesia Luncurkan Reksa Dana Berbasis IDX Growth30

Presiden Direktur PT. BNP Paribas Asset Management Priyo Santoso/Dok. BNP Paribas AM
PT BNP Paribas Asset Management (PT BNP Paribas AM) dan PT Bank DBS Indonesia (Bank DBS Indonesia) telah meluncurkan Reksa Dana Indeks BNP Paribas IDX Growth30 (BNP Paribas IDX Growth30). Reksa dana ini bertujuan untuk mengikuti kinerja indeks IDX Growth30.
Presiden Direktur PT BNP Paribas AM Priyo Santoso mengatakan reksa dana indeks kian populer di Indonesia dan banyak diminati baik oleh nasabah ritel maupun institusi. Karenanya pada kesempatan ini pihaknya bermaksud untuk memberikan akses serta mengakomodasi kebutuhan nasabah untuk berinvestasi ke dalam portofolio saham-saham dengan pertumbuhan laba bersih yang baik di Indonesia, melalui metode yang paling transparan dan efisien.
“Kami menyambut baik kemitraan dengan Bank DBS ini karena kami memiliki strategi yang selaras untuk meningkatkan edukasi investor di Indonesia tentang investasi. Dengan jaringan distribusi produk reksa dana Bank DBS yang begitu luas, kami percaya bisa menjalankan kesamaan misi kami dengan baik untuk menyediakan akses kepada investor ritel dan profesional dengan solusi investasi inovatif di pasar yang terus berkembang,” kata Priyo.
Presiden Direktur PT Bank DBS Indonesia Paulus Sutisna juga mengatakan peluncuran BNP Paribas IDX Growth30 bersama dengan BNP Paribas Asset Management ini sejalan dengan misi Bank DBS Indonesia untuk selalu menyediakan ragam pilihan produk investasi yang dapat membantu nasabah dalam mengembangkan portofolionya.
Indeks IDX Growth30 adalah indeks yang diluncurkan oleh Bursa Efek Indonesia, yang mengukur kinerja harga dari 30 saham yang memiliki tren pertumbuhan laba bersih dan pendapatan relatif terhadap harga dengan likuiditas transaksi serta kinerja keuangan yang baik. Dilihat dari kinerjanya secara historis selama tujuh tahun terakhir, indeks IDX Growth30 menunjukkan kinerja relatif lebih baik di kondisi bull market.
Leave a reply
