BNI Sekuritas dan CIMB Securities Sdn Bhd Berkolaborasi Membawa Investor Asing ke Pasar Modal

0
35

PT BNI Sekuritas (BNI Sekuritas) menjalin kemitraan strategis dengan CIMB Securities Sdn Bhd (CIMB) untuk menyediakan akses yang lebih mudah bagi investor asing untuk memasuki pasar modal Indonesia.

Kemitraan ini bertujuan untuk memperluas peluang investasi asing di pasar modal Indonesia yang semakin dinamis, dengan memanfaatkan kekuatan kedua perusahaan di pasar modal Asean.

Plt. Direktur Utama BNI Sekuritas Vera Ongyono, mengatakan bahwa kemitraan ini merupakan langkah penting dalam komitmen BNI Sekuritas untuk memberikan layanan perbankan investasi dan pialang terbaik, dengan memanfaatkan jaringan CIMB di Asia Tenggara serta pengalaman ekstensif BNI Sekuritas dalam menyediakan solusi investasi di Indonesia.

Kolaborasi antara BNI Sekuritas dan CIMB akan meningkatkan akses investor asing ke pasar modal Indonesia, dimana klien CIMB dapat berinvestasi dan mengakses instrumen investasi Indonesia dengan lebih mudah. Kerjasama ini juga memperluas distribusi riset pasar yang komprehensif, memberikan wawasan berharga kepada investor asing untuk pengambilan keputusan yang lebih terinformasi dengan data terkini.

“Kemitraan ini memperkuat kemampuan BNI Sekuritas dalam menyediakan solusi perdagangan yang lebih mudah bagi para investor internasional untuk memasuki Pasar Modal Indonesia. Selain itu, kolaborasi ini juga memperkuat penawaran riset, memberikan wawasan secara eksklusif, analisis sektor, dan strategi investasi berbasis data untuk mendapatkan peluang investasi terbaik. Bersama-sama, kami meningkatkan akses pasar dan kualitas eksekusi untuk klien kami,” ujar Vera.

Leave a reply

Iconomics