BNI  Life Luncurkan Platform Plan BLife untuk Digitalisasi Pemasaran Asuransi

0
704

Tren digitalisasi yang berlangsung cepat saat ini tak terhindarkan termasuk di industri asuransi dan keuangan lainnya. Untuk itu, sebagai bagian dari digitalisasi itu, PT BNI Life Insurance (BNI Life) meluncurkan platform digital Plan BLife untuk memasarkan produk asuransi BNI Life, terutama asuransi mikro dan asuransi perjalanan.

Selain melalui platform tersebut, sebagai bagian dari sinergi dengan induk yaitu PT Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI), produk asuransi BNI Life juga dapat dibeli melalui BNI Mobile Banking.

Direktur Utama PT BNI Life Insurance (BNI Life) Shadiq Akasya mengatakan digitalisasi di berbagai sektor termasuk sektor asuransi dan keuangan terjadi begitu cepat. “Oleh karena itu, kami dari BNI Life juga harus bergerak lebih cepat lagi untuk mengantisipasi perubahan di masa depan dengan melakukan shifting secara bertahap dari penjualan yang konvensional ke arah digital. Kami melakukan terobosan dengan meluncurkan Plan BLife ,” ujar Shadiq dalam acara pelunucuran asuransi digital BNI Life, Jumat pagi (15/7).

Shadiq mengatakan sejak tahun 2020 sampai sekarang, BNI Life melakuan perubahan core system IT di BNI Life, sehingga bisa mengikuti perkembangan kedepannya. Ada dua core yang saat ini sedang berjalan yaitu core individu dan core group.

Baca Juga :   Klaim Digital Melalui BNI Life Mobile Apps Melonjak Selama Pandemi Covid-19

“Dengan core yang baru ini, dimungkinkan nanti pergerakan bisnis kedepan lebih cepat lagi,” ujarnya.

Shadiq menjelaskan Plan BLife adalah platform penjualan asuransi digital yang berbasis web di BNI Life, yang menawarkan user experience yang lebih baik kepada nasabah. “Dengan Plan BLife nasabah bisa membeli asuransi dengan mudah, dengan cara beli yang sangat simpel. Kalau kita sudah masuk ke web BNI Life, tinggal pilih produk, isi data diri dengan sangat simpel, melakukan pembayaran dan proses selesai,” papar Shadiq.

Selanjutnya, polis juga akan dikirimkan secara elektronik dalam bentuk e-polis. “Jadi, tidak ada lagi yang namanya hard copy,“ujarnya.

Plan BLife  ini juga memudahkan BNI Life secara digital berintegrasi dan bermitra (partnership) dengan platform digital lainnya, baik dengan bank maupun non bank. Salah satunya, saat ini produk simpel BNI Life sudah bisa dibeli melalui Mobile Banking BNI.

“Kedepannya kami juga akan terus mengembangkan Plan BLife dengan produk dan fitur yang sesuai dengan kebutuhan finansial yang memenuhi kebutuhan nasabah secara dinamis. Kita harus agile mulai dari proiduk, layanan dan juga sistem penjualan yang dimiliki,” ujarnya.

Baca Juga :   BNI Life Masuk Jajaran Market Leaders Asuransi Jiwa 2020

Pengembangan produk asuransi digital BNI Life kedepan juga dilakukan melalui sinergi dengan BNI dan anak perusahaan BNI lainnya. “Kami tetap berharap bahwa BNI memberikan dukungan yang lebih baik lagi kedepan, kita sinergi dengan anak perusahaan lebih baik lagi,”ujar Shadiq.

Selain sinergi dengan BNI dan anak usaha BNI lainnya, pada tahun ini BNI Life juga mengembagkan Artificial Intelligence (AI) untuk penguatan pada proses underwriting dan klaim.

“Dengan adanya Plan BLife dan dukungan BNI mobile, kami berharap bahwa proses digitalisasi di BNI Life akan berjalan lebih smooth dan lebih cepat lagi kedepannya,” ujar Shadiq.

Direktur Layanan dan Jaringan BNI, Ronny Venir mengapresiasi peluncuran platform digital Plan BLife dari BNI Life ini. “Melalui inovasi digital ini, kami berharap BNI Life dapat menjangkau nasabah lebih luas lagi dengan menyedikan produk dan layanan terbaik bagi nasabah,” ujar Ronny.

Ronny mengatakan jumlah nasabah Mobile Banking BNI saat ini mencapai 11,8 juta. Dari jumlah tersebut, yang aktif bertransaksi sekitar 3,5 juta. “Kalau dari sisi Mobile Banking BNI kita campaign bersama-sama, bersinergi dengan anak perusahaan, saya rasa produk ini bisa dengan cepat kita pasarkan melalui nasabah-nasabah BNI yang jumlahnya tidak sedikit,” ujarnya.

Baca Juga :   BNI Life Bayarkan Uang Pertanggungan Rp1 Miliar untuk Nasabahnya di Bali

Ronny menambahkan tahun ini, BNI menargetkan jumlah nasabah yang aktif bertransaksi di Mobile Banking BNI meningkat dua kali lipat dari 3,5 juta menjadi 7 juta. “Sehingga saya pikir ini peluang yang sangat besar dari BNI Life untuk meningkatkan bisnis,” ujarnya.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics