
Bos Tesla Elon Musk Masih Dibuntuti Bos Amazon Jeff Bezos
Bos Tesla Elon Musk yang selalu inovatif telah menduduki sebagai orang terkaya nomer pertama di dunia. Bos Amazon Jeff Bezos telah disalip dan turun menjadi orang kaya kedua di dunia.
Seperti dikutip dari The Guardian, pengusaha berusia 49 tahun itu mencapai US$ 186 miliar (£ 136 miliar) pada hari Rabu pukul 10.15 pagi di New York, membuatnya lebih kaya US$ 1,5 miliar daripada Bezos, yang telah memegang posisi teratas sejak Oktober 2017.
Dalam laporan The Guardian menyebut kenaikan 4,8% dalam harga saham Tesla yang mendorong Musk ke posisi teratas berdasarkan Indeks Miliarder Bloomberg (The Bloomberg Billioners Index).
Melihat data yang disajikan The Bloomberg Billioners Index pada 8 Januari posisi kekayaan bersih Musk sudah berada US$195 miliar atau sekitar Rp2.730 triliun (dengan nilai tukar Rp14.000 per dolar AS).
Perusahaan yang dipimpin oleh Musk, yakni Tesla belakangan ini juga santer dibicarakan di Indonesia. Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan pernah mengungkapkan bahwa produsen mobil listrik asal Amerika Serikat yaitu Tesla akan berkunjung ke Indonesia.
“Tesla juga telah menyatakan minat yang kuat dan mereka akan lakukan kunjungan di Januari 2021,” kata Luhut saat acara Public Launching Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) pada Kamis (17/12/2020).
Meski belakangan ini dikabarkan, tim dari Tesla akan tertunda datang ke Indonesia. Apalagi seiring dengan pemberlakuan pelarangan masuk warga negara asing (WNA) ke Indonesia sampai 14 Januari, kecuali diplomat.
Leave a reply
