
Aramco Perusahaan Migas yang Paling Komitmen Kurangi Emisi Metana

Kilang minyak Aramco yang mendapat serangan yang diduga dari kelompok Houthi/Arabnews
Thunder Said Energy sebuah perusahaan konsultan menyebutkan perusahaan minyak Arab Saudi yaitu Aramco sebagai perusahaan yang paling efektif menurunkan emisi gas metana. Sebuah survei menyebutkan Aramco lebih efisien 6 kali menekan emisi gas metana dibanding perusahaan migas raksasa Amerika Serikat Exxon Mobil dan Chevron.
Di samping menekan emisi gas metana saat ini, Aramco juga disebut perusahaan migas yang punya agenda mengurangi emisi gas metana di masa mendatang. Pakar dari Thunder Said Rob West sebagaimana yang dilaporkan Arabnews pada Sabtu (21/12) mengatakan, mengendalikan emisi gas metana merupakan aspek penting sebagai langkah untuk mengurangi karbon pasokan energi global.
Gas disebut memainkan peran yang semakin penting saat ini. Emisi metana, gas rumah kaca merupakan karbon yang jauh lebih berbahaya. Karena itu, penggunaan gas alam merupakan pelaung mengurangi karbon terbesar di dunia. Namun, ini membutuhkan menekan kebocoran emisi metana.
“Ada teknologi baru saat ini dan itu menarik (menekan emisi metana),” kata West.
Diperkirakan permintaan gas alam secara global akan meningkat 3 kali lipat pada 2050. Pasalnya, produses dan konsumen mencari energi alternatif yang lebih ramah lingkungan untuk menggantikan batu bara dan minyak fosil.
Aramco sebagai perusahaan migas terbesar memiliki stok gas alam besar. Juga telah diidentifikasi dalam bentuk gas alam cair yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri maupun untuk ekspor.
“Kami pada dasarnya melihat gas alam sebagai area untuk pertumbuhan bagi perusahaan,” kata Kepala Keuangan Aramco Khalid Al-Dabbagh menjelang peluncuran penawaran saham perdana ke publik pada tahun ini.
Aramco disebut berinvestasi besar dalam hal riset dan pengembangan energi alternatif yang terbarukan dan ramah lingkungan. Salah satu investasi itu mengembangkan teknologi yang mampu menekan emisi metana pada saat sedang memproduksi migas.
Leave a reply
