
Sempat Mandek, Thai Lion Air Sudah Beroperasi Kembali

Armada Thai Lion Air/SurabayaPagi
Lion Air Group telah mengumumkan kembalinya beroperasi Thai Lion Air mulai 1 Mei 2020. Thai Lion Air melayani penerbangan domestik.
Dalam keterangan pers tertulis, Corporate Communication Strategist Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro mengatakan ada 6 kota tujuan domestik yang dilayani Thai Lion Air.
Thai Lion Air menjalankan penerbangan tersebut sesuai standar operasional prosedur (SOP) berdasarkan aturan. Thai Lion Air memberlakukan pengaturan jarak aman (physical distancing) meliputi antrean pada saat pengecekan suhu badan, area pemeriksaan keamanan, ketika antre pelaporan, di ruang tunggu, hingga mulai masuk ke kabin pesawat.
Adapun pengaturan tempat duduk Thai Lion Air dilakukan penyesuaian pada pesawat Boeing 737-800 dan Boeing 737-900ER (tata letak kursi 3-3), kursi hanya tersedia di bagian dekat jendela (window) dan lorong (aisle), untuk bagian tengah tidak dipergunakan dengan ditandai “X”.
Sebelumnya Thai Lion Air melakukan penundaan atau pembatalan sementara sesuai dengan aturan karena dampak dari Covid-19. Sebagai informasi, layanan domestik masih diperbolehkan beroperasi namun dengan berbagai restriction (pembatasan), sehingga hampir semua cancel flights.
Leave a reply
