Mantan Ketua Dewan Komisioner LPS, Halim Alamsyah Ditunjuk Jadi Komisaris Bank Danamon

0
667

Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) pada 26 Agustus lalu, menunjuk mantan Ketua Dewan Komsioner Lembaga Penjamin Simpanan (LSP), Halim Alamsyah, sebagai komisaris indepnden.

Mengutip informasi di situs Bank Danamon, Halim Alamsyah memulai karir di Bank Indonesia pada 1982 sebagai Analis Kredit di Perkreditan Koperasi. Ia pernah menjabat sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia untuk masa jabatan dari Juni 2010 sampai dengan Juni 2015. Pada September 2015, dipercaya oleh Pemerintah Indonesia sebagai Ketua Dewan Komisioner (LPS) hingga September 2020. Saat ini, Halim Alamsyah menjabat sebagai Staf Ahli Menteri Keuangan Bidang Keuangan Syariah.

Selain mengangkat Halim sebagai Komisaris, RUPS-LB Bank Danamon juga menerima pengunduran diri Michellina Laksmi Triwardhany dari jabatannya selaku Wakil Direktur Utama Perseroan yang akan efektif terhitung tanggal 4 September 2021 dan Adnan Qayum Khan dari jabatannya selaku Direktur Perseroan terhitung efektif sejak tanggal 24 Juli 2021.

Ada pun susunan pengurus Danamon hasil RUPS-LB adalah:

Baca Juga :   Pegadaian Peroleh Pembiayaan Bernilai Hingga Rp1 Triliun dari Bank Danamon untuk Sustainable Social Loan

Dewan Komisaris:

Komisaris Utama : Takayoshi Futae
Wakil Komisaris Utama (Independen) : Prof. Dr. Johanes Berchmans Kristiadi Pudjosukanto
Komisaris : Nobuya Kawasaki
Komisaris (Independen) : Peter Benyamin Stok
Komisaris (Independen) : Hedy Maria Helena Lapian
Komisaris : Takanori Sazaki*
Komisaris : Dan Harsono*)
Komisaris (Independen) : Dr. Halim Alamsyah*)

Direksi:

Direktur Utama : Yasushi Itagaki
Wakil Direktur Utama : Honggo Widjojo Kangmasto
Direktur : Herry Hykmanto
Direktur : Rita Mirasari
Direktur : Heriyanto Agung Putra
Direktur : Dadi Budiana
Direktur : Muljono Tjandra
Direktur : Naoki Mizoguchi

*)berlaku efektif sejak tanggal lulus uji kemampuan dan kepatutan (fit and proper test) dari OJK

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics