
Citra Sukmadilaga Mundur dari Komisaris Independen Ultrajaya

Produk-produk Ultrajaya/Dok. Ultrajaya
Surat pengunduran diri dari jabatan Komisaris Independen PT Ultrajaya Milk Industry & Trading Company Tbk dilayangkan. Corporate Secretary PT Ultrajaya Milk Industry & Trading Company Tbk, Helina Widayani menyampaikan pada tanggal 20 Maret 2025, Perseroan telah menerima surat pengunduran diri Citra Sukmadilaga dari jabatannya selaku Komisaris Independen.
“Pengunduran diri tersebut akan disampaikan untuk memperoleh keputusan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Perseroan yang akan diselenggarakan pada tahun 2025,” tulis Helina.
Citra diangkat sebagai Komisaris Independen Perseroan melalui Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham tanggal 19 Juni 2024. Ia juga menjadi anggota Komite Audit Perseroan sejak tahun 2019.
Dalam perjalanan karirnya, Citra menduduki posisi sebagai Anggota Risk and Investment Management Committee pada PT Jasa Sarana (BUMD Jabar) sejak tahun 2021. Ia juga menjadi Ketua Program Studi Sarjana Akuntansi sejak tahun 2021 dan Dosen pengajar Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjajaran sejak tahun 2006.
Jabatan lainnya yang pernah dipegang adalah Komite Audit dan Risiko Usaha di PTPN 8 sejak tahun 2013 hingga 2020.
Citra adalah lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran, Bandung, jurusan Akuntansi, tahun 2002. Kemudian meraih gelar Master Business of Administration on Finance di Universiti Putra Malaysia, tahun 2005, dan gelar Doctor of Philosophy (PhD) on Finance di Universiti Putra Malaysia pada tahun 2015.
Leave a reply
