
Tripar Multivision Plus Catat Pertumbuhan Kinerja Hingga Kuartal III-2023, Sinetron Berikan Kontribusi Pendapatan Terbesar

Raam Punjabi, Komisaris Utama PT Tripar Multivision Plus Tbk
PT Tripar Multivision Plus Tbk (RAAM) membukukan kinerja positif dengan total laba komprehensif senilai Rp51 miliar pada sembilan bulan pertama di tahun 2023 (9M23).
RAAM mencatat pendapatan sebesar Rp231 miliar sepanjang 9M2023. Nilai tersebut naik dari Rp227 miliar di tahun sebelumnya. RAAM menyebut kontributor pendapatan tertinggi adalah sinetron yang menghasilkan Rp109 miliar pada 9M2023, naik 25% dibandingkan tahun sebelumnya. Kemudian disusul film sebesar Rp50 miliar dan digital sebanyak Rp35 miliar. Kontributor pendapatan lainnya adalah tiket serta makanan dan minuman (F&B) yang masing-masing memberikan kontribusi sebesar Rp28 miliar dan Rp9 miliar.
Laba bruto meningkat 16% menjadi Rp143 miliar pada 9M2023 dari Rp123 miliar di 9M22 dengan peningkatan margin laba bruto menjadi 62%, dibandingkan 54% di tahun lalu. Secara keseluruhan, RAAM berhasil membukukan total laba komprehensif sebesar Rp51 miliar pada 9M23.
“Kami terus meningkatkan kinerja operasional dan keuangan. Penjualan dan laba bruto telah meningkat dan mendukung Core EBITDA, yang telah meningkat sebesar 7% menjadi Rp87 miliar,” kata Presiden Direktur dan Chief Executive Officer RAAM, Whora Anita Raghunath dalam keterangan resminya.
RAAM mencatat total aset pada 9M2023 sebesar Rp1.386 miliar, naik 30% dari Rp1.069 miliar pada 9M22, dengan kenaikan 47% dalam total aset lancar. Adapun total liabilitas Perusahaan adalah Rp210 miliar, meningkat 25% dari Rp168 miliar tahun lalu.
Leave a reply
