
Tesla Beli Bitcoin Senilai US$1,5 Miliar, Harga Bitcoin Terbang Lagi
Tesla Inc, perusahaan milik taipan Elon Musk pada Senin pagi (8/2) waktu Amerika Serikat mengumumkan telah membeli Bitcoin senilai US$1,5 miliar. Harga aset digital nomor wahid ini pun langsung terbang tinggi menembus level tertinggi barunya di atas US$43.000 per 1 Bitcoin.

Tren harga bitcoin/Coinmarketcap
Mengutip Coinmarketcap, harga Bitcoin pada Senin (8/2) mencapai level tertinggi di US$43,978.25. Ini merupakan level tertinggi baru setelah pernah mencapai US$41,946.74 pada 8 Januari 2021 lalu.
Dalam publikasi Tesla di laman Securities and Exchange Commission disebukan bahwa pada Januari 2021, Perusahaan telah memperbarui kebijakan investasinya dengan memberi lebih banyak fleksibilitas untuk mendiversifikasi dan memaksimalkan imbal hasil. Kebijan tersebut sudah disetuju oleh Komite Audit Dewan Direksi perusahaan.
“Kami menginvestasikan total US$1,50 miliar dalam bitcoin berdasarkan kebijakan ini dan dapat memperoleh dan menyimpan aset digital dari waktu ke waktu atau jangka panjang. Selain itu, kami berharap untuk mulai menerima bitcoin sebagai bentuk pembayaran untuk produk kami dalam waktu dekat, tunduk pada hukum yang berlaku dan awalnya secara terbatas, yang mungkin kami likuidasi setelah diterima,” tulis manajemen Tesla.
Leave a reply
