Steve Weiss Mundur dari Kursi Wadirut Protelindo

0
34

PT Profesional Telekomunikasi Indonesia (Protelindo) menerima surat pengunduran diri pengurus Perusahaan. Corporate Secretary PT Profesional Telekomunikasi Indonesia, Maya Marcella menyampaikan pada tanggal 21 Maret 2025, Perseroan telah menerima surat pengunduran diri dari Stephen Duffus Weiss selaku Wakil Direktur Utama Perseroan.

“Bapak Stephen Duffus Weiss selanjutnya akan menjabat sebagai advisor Protelindo Grup,” tulis Maya dalam Keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia (BEI).

Menurut Maya, pengunduran diri Steven Duffus Weiss tersebut akan dimintakan persetujuan dari pemegang saham Perseroan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Perseroan yang akan diselenggarakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Mencuplik informasi lama Protelindo, Steve Weiss telah ditunjuk untuk menjabat sebagai Wakil Direktur Utama Perseroan sejak tahun 2015 dan pengangkatan terakhir sebagai Wakil Direktur Utama Perseroan dilakukan berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Perseroan tertanggal 25 Juni 2024, untuk masa jabatan 5 tahun.

Ia juga menjabat sebagai Wakil Direktur Utama PT Sarana Menara Nusantara Tbk.

Sebelum menjabat sebagai Wakil Direktur Utama Protelindo, ia Weiss pernah menjabat sebagai Direktur Independen Protelindo pada tahun 2014 sampai 2015.

Baca Juga :   Alexandra Askandar: Dulu Wadirut Bank Mandiri, Sekarang Wadirut BNI

Ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Divisi TMT and Renewable Energy Sector untuk The Royal Bank of Scotland di Asia sebelum bergabung dengan Protelindo.

Di perbankan, ia mengalami pengalaman selama 15 tahun, yakni di First Interstate Bank, Standard Chartered Bank dan ABN Amro Bank.

Steve Weiss juga pernah bergabung dengan Indosat di Indonesia, Tele2 di Swedia dan menjadi Foreign Service Officer di US Department of State untuk Negara Turki dan Mesir.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics