Raup Laba Bersih Rp271,69 Miliar, PT PP Tbk Tak Bagikan Dividen

0
461
Reporter: Rommy Yudhistira

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT PP (Persero) Tbk (PTPP) yang digelar pada Rabu (12/4) memutuskan tidak membagikan dividen dari laba bersih tahun buku 2022.

Tahun lalu, perusahaan plat merah ini membukukan pendapatan usaha sebesar Rp 18,922 triliun atau tumbuh 12,87% secara year on year (yoy). Sementara Laba yang dapat diatribusikan kepada Pemilik entitas induk atau laba bersih sebesar Rp271,69 miliar atau naik sekitar 2,15% yoy.

Direktur Utama PT PP Novel Arsyad mengatakan, dalam RUPS pemegang saham menyetujui penggunaan laba bersih sebagai cadangan.

“Di luar mata acara rutin yang dipaparkan dalam Rapat, RUPS Tahunan PTPP juga menyetujui adanya Perubahan anggaran dasar, yaitu pengurangan kegiatan usaha, yaitu Kode KBLI 46634 yang terdiri dari perdagangan besar semen, kapur, pasir, dan batu; beserta Kode KBLI 46610 yang terdiri dari perdagangan bahan bakar padat, cair, gas, dan produk YBDI,” kata Novel.

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT PP Agus Purbianto mengatakan bahwa 100% laba bersih digunakan untuk cadangan Perseroan untuk menambah kemampuan Perseroan dari aspek likuiditas.

Baca Juga :   Tak Bagi Dividen, DIVA Fokus Ekspansi Bisnis

“Sebagaimana yang kita ketahui di BUMN karya ini sangat terkait dengan cash flow. Jadi untuk tahun ini 100% masih digunakan untuk cadangan,” tuturnya.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics