
IHSG Dibuka Menguat 0,23%

Penutupan IHSG Senin (9/3)/Antara
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat 0,23% di level 5.149, Selasa (10/3). Sebelumnya pada penutupan perdangan kemarin IHSG berada di kisaran 5.137.
Higga pukul 09.15, IHSG bahkan sempat menyentuh level tertinggi di 5.278. Sebanyak 214 saham yang begerak naik, 76 saham yang turun dan 506 saham yang tak bergerak.
Sebelumnya OJK telah merilis kebijakan stimulus merespons harga saham yang turun pada Senin kemarin. OJK mengizinkan emiten untuk melakukan pembelian kembali (Buyback) tanpa melalui Rapat Umum Pemegang Saham.
“Jumlah saham yang dapat dibeli kembali dapat lebih dari 10% dari modal disetor dan paling banyak 20% dari modal disetor, dengan ketentuan paling sedikit saham yang beredar 7,5% dari modal disetor,” ujar ujar Deputi Komisioner Humas dan Logistik Anto Prabowo dalam siaran pers, Senin (9/3).
Leave a reply
