
Hari Pertama di Bursa, Saham UANG Melesat 34,4%

PT Pakuan Tbk.(UANG) resmi melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) Senin 6 Juli 2020/IDX
PT Pakuan Tbk resmi melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (6/7). Pada hari perdana debutnya di pasar modal, harga saham emiten dengan sandi saham UANG ini melesat 34,4% menjadi Rp168 per saham, dari harga penawaran sebesar Rp125 per saham.
Perusahaan yang bergerak di bidang penyediaan akomodasi, real estat, aktivitas olahraga dan rekreasi lainnya, dan konstruksi ini menawarkan 275 juta saham kepada publik atau sebesar 22,7% dari modal ditempatkan dan disetor penuh.
Dengan harga penawaran Rp125 per saham, dari penawaran umum perdana saham (IPO) ini, UANG berhasil meraup uang sebanyak Rp34,38 miliar.
Setelah dikurangi biaya emisi, dana tersebut seluruhnya akan digunakan untuk penambahan modal kerja untuk proyek Sawangan Lake View, dengan rincian 4,7% untuk launching event & promosi awal; sebanyak 25,39% untuk biaya pembangunan area komersial dan 69,91% untuk biaya pembangunan fasilitas penunjang.
UANG merupakan emiten ke-30 yang melantai di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2020 ini. Tahun ini IPO tetap semarak dilakukan meski di tengah pandemi Covid-19. Total nilai emisi dari emiten yang IPO tahun ini lebih dari Rp3,5 triliun.
Diperkirakan masih akan ada sejumlah emiten lainnya yang akan IPO pada tahun ini. Pada Selasa (7/7) besok ada dua emiten lagi yang melantai di Bursa yaitu PT Pradiksi Gunatama Tbk (PGUN) dan PT Boston Furniture Industries Tbk (SOFA).
Saat menggelar seminar bersama Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aprindo) pada Selasa (24/6) lalu, Goklas Tambunan, Kepala Divisi Penilaian Perusahaan III Bursa Efek Indonesia mengatakan dalam tiga tahun terakhir tren jumlah perusahaan yang listing di Bursa Efek Indonesia meningkat. Tahun 2018 sebanyak 57 perusahaan dan 2019 sebanyak 55 perusahaan.
Tahun ini diperkirakan jumlah pendatang baru di Bursa diperkirakan sekitar 50-an perusahaan. “Di pipe line kami yang sekarang masih proses ada terdapat 21 perusahaan lagi,”ujar Golkas pada Selasa (24/6) lalu.
Leave a reply
