
Hari Pertama di BEI, Saham Lini Imaji Kreasi Ekosistem Tbk (FUTR) Dilego Investor

Seremoni pencatatan perdana saham PT Lini Imaji Kreasi Ekosistem Tbk di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin (27/2).
Saham PT Lini Imaji Kreasi Ekosistem Tbk resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin (27/2). Pada hari pertama debutnya di lantai Bursa, harga saham emiten dengan kode FUTR ini langsung dilego investor.
Mengutip RTI, harga saham FUTR pada pukul 10.00 WIB berada di level Rp94 per saham, turun 6% dari harga penawaran perdana Rp100 per saham. Awal perdagangan, saham FUTR langsung dibuka memerah pada level Rp93 per saham.
PT Lini Imaji Kreasi Ekosistem Tbk atau FUTR merupakan perusahaan yang bergerak di bidang periklanan, aktivitas desain khusus film, video, program TV, animasi dan komik, aktivitas konsultasi manajemen lainnya, aktivitas pemrograman komputer lainnya, aktivitas pemrograman dan produksi konten media imersif, aktivitas pengelolahan data. Perusahaan ini menjadi perusahaan tercatat ke-20 di BEI pada tahun 2023 ini.
PT Lini Imaji Kreasi Ekosistem Tbk melepaskan 2,27 miliar saham kepada publik atau 20% dari jumlah modal yang telah ditempatkan dan disetor penuh Perseroan setelah Penawaran Umum dengan nilai nominal Rp10 per saham. Sementara, harga penawaran perdana sebesar Rp100 per saham. Dengan harga penawaran tersebut, Perseroan memperoleh dana sebesar Rp127,8 miliar dari penawaran umum perdana saham ini.
Mayoritas yaitu 93% dana hasil penawaran umum perdana saham ini, digunakan untuk modal kerja, seperti biaya langganan cloud storage dan biaya pemeliharaan sistem IT untuk kebutuhan penyimpanan data dengan kapasitas yang lebih besar pada bisnis Data Storage Perseroan; biaya pengembangan platform dan pengolahan data serta product development untuk menunjang layanan yang paripurna kepada pelanggan Perseroan; Biaya research and data analysis dibidang teknologi dari pihak ketiga yang dapat digunakan untuk menunjang bisnis Data Management, Data Analysis, Insight & Research Perseroan dan lainnya.
Leave a reply
