
FWD Asset Management Luncurkan Produk ETF Pertamanya di Bursa Efek Indonesia

Eli Djurfanto, Direktur Utama FWD Asset Management/Theiconomics
PT FWD Asset Management meluncurkan produk reksa dana Exchange Traded Fund (ETF) yaitu FWD Asset IDX ESG Leaders ETF. Ini merupakan produk ETF pertama yang diluncurkan perusahaan ini setelah 17 tahun beroperasi sebagai perusahaan aset manajemen.
Produk dengan kode XFES ini telah resmi tercatat di Bursa Efek Indoensia (BEI) pada Rabu (15/12).
“Hari ini menjadi hari yang istimewa bagi kami di FWD Asset Management karena selama 17 tahun kami menjadi perusahaan aset manajemen, hari ini kami berkesempatan untuk meluncurkan produk ETF kami yang pertama sekaligus menjadi manajer inevestasi pertama yang meluncurkan reksa dana ETF dengan IDX ESG Leaders Index sebagai acuannya,” ujar Eli Djurfanto, Direktur Utama FWD Asset Management saat seremoni pencatatan perdana, Rabu (15/12).
Sesuai dengan namanya, produk ini menggunakan IDX ESG Leaders Index sebagai tolok ukur, dengan tujuan investasi memberikan pertumbuhan nilai investasi yang berasal dari kinerja IDX ESG Leaders Index tersebut. “ETF kami bertujuan untuk memberikan imbal hasil sesuai dengan tolok ukurnya tersebut,” ujar Eli.
Eli mengatakan produk ini diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan dan aspirasi investor akan perusahaan yang menjalankan aspek ESG yaitu lingkungan, sosial dan tata kelola yang baik.
“Semakin banyak investor yang meminta perusahaan untuk ikut berperan aktif dalam upaya penanggulangan pemanasan global. Investor juga memperhatikan peran serta perusahaan dalam melakukan sumbangsih kegiatan sosial untuk masyarakat. Dan yang tidak kalah penting, juga adalah bagaimana perusahaan mempraktikan tata kelola perusahaan yang baik. Investor tersebut di atas sebelum membeli saham perusahaan-perushaan akan mempelajari terlebih dahulu penerapan ESG-nya dan akan menghindari atau menjual sahamnya sewaktu menemukan praktik perusahaan yang tidak selaras dengan aspirasinya,” ujarnya.
Direktur Penilaian Perusahaan PT Bursa Efek Indonesia, I Gede Nyoman Yetna mengatakan FWD Asset IDX ESG Leaders ETF merupakan ETF ketiga yang diterbitkan di Bursa pada tahun ini, sekaligus menjadi ETF ke-49 yang tercatat di Bursa sampai dengan saat ini.
“Bursa berharap kedepannya, PT FWD Asset Management dapat memberikan inspirasi kepada manajer investasi lain untuk menerbitkan ETF dengan tema yang menarik minat investor sehingga dapat memeriahkan pasar ETF di Indonesia,” ujarnya.
Leave a reply
