Duta Pertiwi Mencatat Pertumbuhan Pendapatan 36% per September 2023

0
166

PT Duta Pertiwi Tbk (DUTI) membukukan kinerja Pendapatan Usaha sebesar Rp2,90 triliun pada akhir September 2023 (kuartal III tahun 2023). Pendapatan tersebut naik 36,90% dibandingkan pencapaian tahun sebelumnya Rp2,12 triliun.

Pendapatan tersebut terdiri dari 81% pendapatan dari penjualan unit (development revenue) dan 19% pendapatan berulang (recurring income).

Dari sisi bottom line atau Net Profit, pencapaian DUTI pada sembilan bulan pertama sudah melampaui kinerja Laba Bersih tahun buku 2022. Pada kuartal III–2023, Laba Bersih tercatat sebesar Rp915 miliar. Adapun periode yang sama tahun lalu tercatat sebesar Rp477 miliar.

“Pencapaian tersebut tidak lepas dari upaya-upaya inovasi produk yang dilakukan secara konsisten serta kinerja serah terima produk kepada konsumen. Sebuah rekam jejak pengembangan bisnis kami selama 36 tahun di Indonesia,” kata Direktur Utama DUTI, Teky Mailoa dalam keterangan resminya.

Pelopor pengembangan ITC (strata retail mall) dan kawasan superblok (kawasan terpadu kondominium, pusat perbelanjaan, ritel dan perkantoran) tersebut telah mengembangkan 9 superblok (Superblok ITC Mangga Dua, ITC Roxy Mas, ITC Cempaka Mas, ITC Kuningan, Mal Ambassador Kuningan, ITC Fatmawati, ITC Permata Hijau, ITC Depok dan ITC Surabaya) yang tersebar di Jabodetabek dan Surabaya.

Baca Juga :   Manajemen BSDE Opmtimistis Target Prapenjualan Rp7,7 Triliun Dapat Tercapai Tahun Ini

Selain kawasan superblok, portofolio proyek DUTI terbagi atas kawasan mandiri yang dikembangkan untuk dijadikan sebagai “The Next New City” di timur Jakarta yakni, Grand Wisata di Bekasi dan juga pengembangan di Kota Wisata di Cibubur. Selain itu, proyek residensial DUTI antara lain Kota Bunga di Bogor, Taman Permata Buana di Jakarta Barat, Taman Banjar Wijaya di Tangerang dan dua landbank di Jatiasih dan Cibubur.

Teky menyampaikan penghuni Kota Wisata nantinya akan dimanjakan dengan keberadaan gerbang tol Cimanggis – Cibitung (Cimaci). Tol ini merupakan bagian dari jalur Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 yang menghubungkan Cengkareng hingga Tanjung Priok.

DUTI juga mengembangkan produk hunian vertikal berfungsi hunian berupa apartemen yaitu Southgate di Jakarta Selatan dan Klaska di Surabaya. Apartemen tersebut dibangun dengan konsep terhubung atau mengelilingi area komersial yang ada.

Untuk proyek gedung kantor dan pusat perbelanjaan, DUTI memiliki gedung perkantoran yang berlokasi di CBD Jakarta antara lain Sinarmas Land Plaza Thamrin Tower 2 & 3, Dimo Space dan Sopodel Tower. DP Mall adalah pusat perbelanjaan terletak di Semarang. DUTI juga memiliki portofolio hotel dan arena rekreasi yakni Rooms Inc. di Semarang dan Go Wet di Grand Wisata, Bekasi.

Baca Juga :   BSDE Catat Prapenjualan Rp9,72 Triliun di 2024, Lampaui Target!

Teky menegaskan DUTI akan terus berinovasi mengembangkan produk-produk berkualitas unggul, inovatif dan hijau serta segmen properti alternatif yang diperkirakan akan menjadi tren positif di masa mendatang seperti logistic, multifamily built to rent dan horizontal lain.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics