Danamon akan Bagikan Dividen 35% dari Laba Bersih 2022

0
350

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Perseroan) menyetujui pembayaran dividen tahun buku 2022 sebesar 35% dari Laba Bersih Perseroan atau Rp1.155.809.900.000. Per lembar saham akan memperoleh Rp118,26.

“Sepanjang tahun 2022, Danamon berhasil membukukan pertumbuhan profitabilitas yang positif. Pertumbuhan ini didukung dengan ketahanan dan kesehatan bank yang terus berkembang, inovasi yang terus dilakukan pada TI, produk, serta branding, pengembangan sumber daya internal, dan tentunya pelayanan dan dukungan kepada nasabah yang terus mengalami perbaikan,” kata Direktur Utama Danamon, Yasushi Itagaki dalam keterangan resmi.

Ia juga mengatakan kunci dari pertumbuhan ini juga didukung oleh kolaborasi Danamon, Adira Finance, dan MUFG. Perseroan juga akan terus berupaya untuk meningkatkan imbal hasil bagi para pemegang saham dengan berfokus pada pembagian dividen dalam mewujudkan keseimbangan optimal antara dukungan modal kuat dengan investasi strategis untuk pertumbuhan.

RUPST ini juga mengumumkan sejumlah perubahan Komposisi Anggota Dewan Komisaris dan Direksi. Daisuke Ejima diangkat sebagai Direktur Utama Perseroan menggantikan Yasushi Itagaki yang mengakhiri masa jabatannya sebagai Direktur Utama Perseroan. Yasushi Itagaki selanjutnya diangkat sebagai Komisaris Utama Perseroan. Selain itu Halim Alamsyah diangkat sebagai Wakil Komisaris Utama (Independen) Perseroan.

Baca Juga :   Perusahaan Fintech Lending Batumbu Umumkan Dewan Komisaris dan Direksi yang Baru, Siapa Saja?

Susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi yang baru adalah sebagai berikut:

 

Dewan Komisaris

Komisaris Utama                                            Yasushi Itagaki (Efektif setelah lulus Uji Kemampuan dan Kepatutan OJK).

Wakil Komisaris Utama (Independen)       Halim Alamsyah (Efektif setelah lulus Uji Kemampuan dan Kepatutan OJK).

Komisaris                                                          Nobuya Kawasaki.

Komisaris                                                          Dan Harsono.

Komisaris Independen                                   Peter Benyamin Stok.

Komisaris Independen                                   Hedy Maria Helena Lapian.

 

Direksi

Direktur Utama                                              Daisuke Ejima (Efektif 1 April 2023).

Wakil Direktur Utama                                   Honggo Widjojo Kangmasto.

Wakil Direktur Utama                                   Hafid Hadeli.

Direktur                                                            Herry Hykmanto.

Direktur                                                            Rita Mirasari.

Direktur                                                            Dadi Budiana.

Direktur                                                            Muljono Tjandra.

Direktur                                                            Naoki Mizoguchi.

Direktur                                                            Thomas Sudarma.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics