
WIKA Targetkan 3000 Orang di Sentra Vaksinasi Covid-19 Tahap 2

Program Sentra Vaksinasi Covid-19 Tahap 2/Dok. WIKA
PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. atau WIKA bekerja sama dengan Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur menggelar Program Sentra Vaksinasi Covid-19 Tahap 2. Setelah sukses pada Program Vaksinasi Covid-19 Tahap 1 vaksin yang diikuti oleh 2.350 peserta dalam awal Agustus lalu, Vaksinasi Tahap 2 ini akan digelar selama empat hari, 5-8 September 2021 dengan menyasar 3.000 peserta warga Jabodetabek, dan keluarga besar WIKA Group.
Pada hari pertama pembukaan Vaksinasi Covid-19 Tahap 2, Minggu (05/09/2021), tidak kurang dari 881 dosis berhasil disuntikkan kepada para peserta. Walikota Jakarta Timur Muhammad Anwar memberikan apresiasi setinggi-tingginya pada WIKA atas kolaborasi pemberian vaksin Covid-19 dengan 600-1000 dosis/hari selama empat hari pelaksanaan vaksinasi tahap kedua ini.
Ia juga mengimbau warga dan peserta vaksinasi ke-2 untuk selalu menerapkan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) dengan menati 6M (menggunakan double masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan, membatasi mobilitas dan menghindari makan bersama) meskipun sudah divaksin.
Pada kesempatan yang sama, Direktur Human Capital dan Pengembangan WIKA Mursyid menuturkan bahwa bilamana cakupan vaksinasi dilaksanakan demikian tinggi dan merata, maka dalam suatu lingkungan dapat diproyeksikan akan membentuk suatu kekebalan kelompok (herd immunity). Ia mengatakan pelaksanaan vaksinasi Cpvid-19 ini menjadi sumbangsiih kehadiran CSR WIKA di tengah-tengah masyarakat.
Leave a reply
