
Peringati Milad, BSI Maslahat Ajak Ratusan Yatim Dhuafa Berwisata

Direktur Eksekutif BSI Maslahat, Sukoriyanto Saputro (kanan); dan Sekretaris UPZ BSI, Aris Widi Setiawan (kiri) dalam Penyerahan Santunan Bahagiakan 1.111 Yatim Dhuafa Se-Indonesia, di Dufan, Ancol, Jakarta pada Kamis (10/08/2023)/Dok. BSI Maslahat
BSI Maslahat mengajak yatim dhuafa untuk bergembira di tempat wisata untuk memeringati milad pertama. Lokasi wisata yang dipilih adalah wahana wisata Dufan di Taman Impian Jaya Ancol Jakarta Utara. Kegiatan ini diikuti oleh 311 yatim dhuafa yang berdomisili di sekitar Jabodetabek. Selain itu juga dilakukan santunan kepada 800 anak yatim dhuafa yang tersebar di 8 wilayah kantor BSI Maslahat se Indonesia.
BSI Maslahat memberikan kepada peserta kegiatan ini mulai dari karcis masuk Ancol dan terusan ke Dufan, baju seragam, tas serut, makan, minum dan juga snack. BSI Maslahat juga memberikan doorprize mulai dari tabungan Junior dari BSI dan lainnya.
Kegiatan untuk membahagiakan anak yatim dalam rangka Milad ke-1 BSI Maslahat ini dihadiri oleh Sekretaris UPZ BSI, Aris Widi Setiawan; Deputy Operation RO 5 Jakarta 2 BSI, Muhammad Ritaudin Tato; Deputy Operation RO 4 Jakarta 1 BSI, Imam Samekto; Dewan Pengawas Syariah BSI Maslahat, KH. Yusuf Sidiq; Direktur Eksekutif BSI Maslahat, Sukoriyanto Saputro beserta jajarannya.
Sukoriyanto Saputro menyampaikan BSI Maslahat berkumpul untuk berbahagia bersama anak yatim dhuafa untuk menikmati wisata di Dufan.
“Terima kasih kami ucapakan kepada adik-adik dan pendamping yang telah hadir dalam rangka Milad BSI Maslahat yang pertama,” kata Sukoriyanto dalam keterangan resminya.
Ia juga berdialog dengan yatim dengan mengajukan pertanyaan yang diajukan seputar pengetahuan tentang Islam. Anak yang bisa menjawab mendapatkan hadiah dari BSI Maslahat.
Sekretaris UPZ BSI, Aris Widi beserta Direktur Eksekutif BSI Maslahat, Sukoriyanto Saputro memberikan santunan secara simbolis kepada 6 yayasan yang hadir dalam kegiatan bahagiakan 1.111 anak yatim di Dufan dilanjutkan dengan foto bersama seluruh Direksi dan tamu undangan.
Selain mendapatkan banyak fasilitas dalam kegiatan Bahagiakan 1.111 yatim, dhuafa juga akan mendapatkan hiburan Tari Saman anak dari Sanggar Kenar Gumilar. Penampilan lain juga berasal dari mitra kebaikan BSI Maslahat yaitu Hear Me (StartUp Aplikasi Teman Tuli) yang akan memperkenalkan cara berkomunikasi dengan orang yang berkebutuhan khusus.
BSI Maslahat merupakan mitra strategi dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam melakukan penghimpunan dan penyaluran dana ZISWAF, CSR dan dana sosial yang berpacu pada prinsip ekonomi yang berkelanjutan. Sehingga pemanfaatan program yang dijalankan dapat berdampak luas. Pada tahun ini, BSI Maslahat mempunyai campaign baru yaitu Give 20k dan platform donasi digital yang bernama www.goamal.org.
Leave a reply
