
Mudahkan Transfer Bantuan Sosial, BCA Kerja Sama dengan Beberapa Lembaga Ini, Apa Saja?

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) bekerja sama dengan Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah Muhammadiyah (Lazismu) dalam rangka menyediakan sistem pembayaran zakat, infak, dan sedekah (ZIS) di aplikasi myBCA. Tujuan kemitraan tersebut untuk memudahkan nasabah dalam menyalurkan bantuan sosial.
Sebagai lembaga perbankan, kata Direktur BCA Antonius Widodo Mulyono, pihaknya mengamati perkembangan masyarakat dalam hal aktivitas beramal. Apalagi masyarakat kini cenderung menyalurkan amalnya melalui platform digital.
“Karena itu, kami di BCA turut menyediakan layanan yang memudahkan nasabah menyalurkan niat baiknya. Penambahan fitur pembayaran ZIS via Lazismu di aplikasi myBCA bertujuan untuk mengoptimalkan pengumpulan dan pendistribusian zakat, infak, serta sedekah.” kata Antonius dalam keterangan resminya pada Sabtu (22/3).
Sedangkan Direktur BCA Santoso menambahkan, BCA dan Lazismu sebelumnya telah berkolaborasi dalam hal yang sama melalui metode pembayaran transfer ke rekening BCA. Itu sebabnya, BCA merespona meningkatnya antusias masyarakat untuk menggunakan fitur itu, dengan menghadirkan kanal pembayaran digital melalui aplikasi myBCA.
“BCA mengajak seluruh nasabah untuk memanfaatkan kemudahan ini sebagai sarana berbagi dan berbuat baik. Dengan hanya beberapa langkah di myBCA, kita dapat berkontribusi dalam membantu sesama dan mendukung terciptanya kesejahteraan sosial yang lebih baik,” ujar Santoso.
Sementara itu, Ketua Badan Pengurus Lazismu Ahmad Imam Mujadid Rais mengatakan, pihaknya menyambut baik kemitraan yang terjalin, dan siap mendukung pengumpulan ZIS melalui kanal digital BCA. Kolaborasi tersebut sejalan dengan misi Lazismu dalam memberikan peningkatan layanan dengan kemudahan, dan kenyamanan umat muslim dalam menunaikan kewajiban membayar zakat.
“Kemitraan ini merupakan langkah strategis dalam memperluas jangkauan dan memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam menunaikan zakat, infak, serta sedekah terutama di era digital. Lazismu memberikan dukungan penuh dan siap menjadi mitra terpercaya untuk memastikan dana yang dihimpun tersalurkan secara transparan, tepat guna, dan memberikan dampak nyata secara lebih luas,” kata Ahmad.
Leave a reply
