
Kolaborasi Perusahaan Properti Ini Hadirkan Konsep Hunian Berkelanjutan di Cikupa, Tangerang

AMMAIA Ecoforest di Cikupa, Tangerang, Banten/Dok. Astra Land Indonesia
Kolaborasi Astra Land Indonesia bersama Astra Property dan Hongkong Land dan Hongkong Land yang mengembangkan AMMAIA Ecoforest menghadirkan kawasan perumahan eksklusif. Konsepnya hunian berkelanjutan berlokasi di Cikupa, Tangerang, Banten.
Project Director AMMAIA Ecoforest Tony Soetanto menuturkan, konsep keberlanjutan tersebut tampak dari sertifikasi Greenship Neighborhood peringkat gold yang diberikan Green Building Council Indonesia (GBCI). Dengan lahan seluas 50 hektare, tujuan AMMAIA Ecoforest ialah meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara umum, memperbarui keanekaragaman ekosistem alami, dan mendorong pendekatan yang menyeluruh.
Setelah peletakan batu pertama pada Juli 2023, kata Tony, pihaknya berkomitmen mewujudkan pembangunan hunian yang berkelanjutan. “Yang menyeluruh untuk menjaga dan memulihkan keseimbangan ekologi serta keberlanjutan lingkungan,” kata Tony dalam keterangan resminya beberapa waktu yang lalu.
Sementara itu, Chairman Green Building Council Indonesia Iwan Prijanto menambahkan, sertifikasi tersebut berperan penting dalam membentuk komunitas dengan gaya hidup yang ramah lingkungan. Apalagi peringkat gold milik AMMAIA Ecoforest berada pada level 1.0 plan, yang berarti terdiri atas 6 kategori perencanaan yang meliputi Land Ecological Enhancement, Movement & Connectivity, Water Management & Conservation, Solid Waste & Material, Community Wellbeing Strategi, Building & Energy, dan Innovation & Future Development.
“Green Building Council Indonesia yang merupakan Established Member dari World Green Building Council (WGBC) memiliki komitmen Net Zero Carbon Building yang berupaya mengatasi emisi karbon operasional dan emisi karbon dari sektor bangunan dan konstruksi,” ujar Iwan.
Iwan menambahkan, AMMAIA Ecoforest telah memenuhi 6 kriteria dari sertifikasi Greenship yaitu pengembangan lokasi tepat guna, efisiensi dan konversi energi, konservasi air, sumber daya dan siklus material, kesehatan dan kenyamanan dalam ruangan, serta pengelolaan lingkungan bangunan. “Melalui sertifikasi Greenship, kami mengapresiasi konsep hunian berkelanjutan dari AMMAIA Ecoforest yang sejalan dengan misi kami tersebut,” kata Iwan.
Sedangkan Head of Corporate Communication Astra Land Indonesia Demmy Indranugroho mengatakan, pihaknya berharap konsep hunian yang tersedia bisa menunjang seluruh kegiatan masyarakat sekitar untuk lebih dekat dengan alam. “Aktif, dan sehat dalam pemenuhan visi untuk menjadikan hunian sebagai tempat yang tepat untuk membangun keluarga, merayakan kehidupan, dan juga untuk menjalin cerita,” kata Demmy.
Leave a reply
