
Covid-19 Belum Pergi, Taspen Tak Surut Berinovasi dan Berkontribusi

Dirut Taspen Antonius Nicholas Stephanus Kosasih menyerahkan donasi/Dok. Taspen
Dalam usia 58 tahun PT Taspen (Persero) yang diperingati pada 17 April lalu, Perseroan masih dihadapkan dengan kondisi ekonomi dan bisnis yang dibayang-bayangi pandemi Covid-19. Sebagai perusahan BUMN yang bergerak di bidang asuransi tabungan hari tua dan dana pensiun bagi aparatur sipil negara (ASN) dan Pejabat Negara, Taspen juga banyak terlibat mendukung pemulihan ekonomi nasional sepanjang tahun pandemi Covid-19. Tentunya dibarengi dengan berbagai inovasi untuk memberikan layanan yang semakin baik dan beradaptasi dengan kondisi saat ini.
BUMN asuransi tabungan hari tua yang dipimpin oleh Antonius Nicholas Stephanus Kosasih ini terus mengembangkan One Top Digital. Taspen meng-upgrade layanan E-Klim menjadi E-Klim Casandra (Cara Aman Layani Peserta Tanpa Terdampak Corona) yang dapat digunakan sejak 26 Maret 2020 sebagai langkah pencegahan penyebaran Covid-19. Melalui program ini, proses E-Klim Taspen baik SPP Klim maupun non-SSP Klim, dapat dilakukan peserta tanpa harus datang ke Kantor Cabang Taspen. Penggunaan layanan E-klim dapat dilakukan dengan membuka laman Taspen kemudian mengikuti prosedur yang ada. Setelah mengisi beberapa persyaratan dalam laman itu, peserta akan diminta mengunduh berkas isian, kemudian dikirimkan melalui kurir ke kantor cabang Taspen terdekat. Sedangkan untuk untuk pengambilan pensiun setiap bulan diimbau untuk melakukan otentikasi menggunakan gawai dan mengambil uangnya ATM tanpa perlu mengantri di bank.
Pada Januari 2021, Taspen merilis SmartCard baru hasil kerjasama dengan Bank BJB. Layanan berupa kartu ATM/Debit co-branding ini berfungsi sebagai kartu pengganti Karip (Kartu Identitas Pensiunan) yang berfungsi memudahkan para pensiunan untuk melakukan pengambilan uang tunai di jaringan ATM BJB atau ATM jaringan kerja sama lainnya tanpa harus mengantre di cabang bank untuk mengurangi physical distancing.
Di bawah pimpinan Antonius, Taspen telah meluncurkan aplikasi sistem Three Lines of Defense (3D). Aplikasi tersebut diluncurkan pada ulang tahun Taspen ke-57 pada 17 April 2020 untuk mendukung tata kelola pengelolaan Governance, Risk, and Compliance (GRC). Aplikasi 3D merupakan model koordinasi manajemen risiko yang membagi fungsi-fungsi organisasi menjadi tiga lapis pertahanan terhadap risiko. Ketiga lapis tersebut yakni lini pertama yang merupakan pemilik risiko (unit bisnis), lini kedua adalah pengawas risiko (unit manajemen risiko dan unit kepatuhan), serta lini ketiga yaitu unit pengawasan internal.
Selain terus melakukan perbaikan-perbaikan dalam bisnis, Taspen sebagai korporasi juga turut berperan aktif dalam mendukung program pemerintah untuk menekan penyebaran Covid-19. Disebutkan dalam Media Taspen edisi 119 tahun 2020, Taspen telah menyalurkan paket bantuan berupa 4.200 alat rapid test, 6.000 baju alat pelindung diri (APD), 520 safety googles, 62 thermogun, 4.700 liter hand sanitizer, 105.000 pcs masker N95, 50.000 masker kain, 30.000 vitamin, 700 pasang sarung tangan, 670 liter disinfektan, 650 liter handsoap, serta 21.650 paket sembako masker kepada Kementerian, Lembaga dan juga pemerintah daerah. Nilai bantuan melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) dan corporate social responsibility (CSR) tersebut mencapai sebesar Rp8,3 miliar.
Tahun lalu, Taspen juga menggalang dana dengan melipatgandakan donasi dari para donatur untuk pemberian THR (Tabungan Hari Raya) bagi masyarakat terdampak Covid-19 dan membagikan makanan bergizi bagi tenaga medis yang bertugas. Penggalangan dana ini dilakukan dengan merekrut kitabisa.com sebagai partner.Tidak berhenti sampai disitu, pada 23 Maret 2021 Taspen juga menghibahkan 2 unit mobil ambulan yang diserahkan kepada Polri dan BKN untuk penanganan Covid-19 yang masih berlanjut. “Taspen akan terus berkomitmen secara nyata dengan mengimplementasikan program CSR yang berkelanjutan kepada peserta dan masyarakat demi meningkatkan nilai ekonomi dan sosial Indonesia,” kata Kosasih dalam informasi resmi perseroan.
Taspen juga memiliki program KIOS WARGA diluncurkan pada 10 Juni 2020. Peluncuran secara virtual diikuti oleh Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki, Direktur Utama Taspen Antonius Kosasih dan Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto. KIOS WARGA merupakan layanan extra miles dari Taspen kepada ASN dan Pensiunan dalam memperhatikan kesejahteraan dan kelangsungan hidup ASN di hari tua. Dalam hal ini, TASPEN bekerjasama dengan PT Jaring Sistema Semesta (JSS) sebagai penyedia barang dan jasa sebagai dukungan program Pemerintah yang dinyatakan oleh Kementerian Koperasi dan UKM mengenai upaya untuk mendorong pertumbuhan perekonomian Indonesia.
UMKM dalam program ini akan mendapatkan dukungan penguatan usaha berupa pembiayaan usaha kios dengan harga produk yang sangat menguntungkan dengan margin mencapai 18%, di dalamnya juga terdapat digital product payment point online bank (PPOB) melalui modal usaha kredit dari mitra bayar Taspen berupa aplikasi penjualan dan ordering. Mitra bayar yang digandeng Taspen untuk bekerjasama adalah BRI yang jugaberperan memfasilitasi pembiayaan usaha KIOS WARGA melalui produk BRIGUNA KIOS WARGA dan Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI dengan persyaratan yang mudah dan ringan.
Leave a reply
