Astra Financial Targetkan Total Minimal Transaksi Rp 2,8 T di GIIAS 2024

0
60
Reporter: Rommy Yudhistira

Astra Financial brand dari divisi jasa keuangan PT Astra International Tbk menargetkan total transaksi minimal Rp 2,8 triliun dalam penyelenggaraan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Sebagai sponsor platinum, Astra Financial telah berpartisipasi dalam gelaran otomotif tersebut sejak tahun 2018.

Director in Charge Astra Financial 2 Rudy Chen mengatakan, target transaksi yang direncanakan sudah mempertimbangkan kondisi pasar otomotif di Indonesia dan kondisi indikator makro yang terjadi saat ini.

“Tapi di saat yang sama kita mempertimbangkan, harus realistis juga, harus melihat kondisi pasar mobil sekarang, terus juga indikator makro. Tapi kami tetap berharap bisa lebih baik, tapi minimum kami targetkan sama dengan tahun lalu, which is Rp 2,8 triliun,” kata Rudy dalam keterangan resminya di Menara Astra, Jakarta, Senin (8/7).

Pada GIIAS 2024, kata Rudy, pihaknya mengangkat tema Visioning Beyond yang maksudnya untuk merepresentasikan semangat Astra Financial dalam menawarkan ragam produk dan layananannya. “Sejalan dengan misi kami, untuk menjadi mitra keuangan bagi kesejahteraan masyarakat Indonesia,” ujar Rudy.

Baca Juga :   Usaha Rintisan Social Bella Catatkan Peningkatan Transaksi 50% di Masa Pandemi

Astra Financial, kata Rudy, akan hadir bersama 10 unit bisnis yang terdiri atas sektor layanan pembiayaan kendaraan roda 4 Astra Credit Companies (ACC) dan Toyota Astra Financial Services (TAF); layanan pembiayaan kendaraan roda 2 honda dari FIF Group; layanan asuransi melalui Asuransi Astra Garda Oto dan Astra Life; layanan keuangan digital lewat AstraPay; layanan fintech Maucash.

Selanjutnya, kata Rudy, Moxa; layanan pencarian mobil digital dari Seva; serta layanan perbankan digital dari Bank Jasa Jakarta atau Bank Saqu. Pada tahun ini, Astra Financial kembali bekerja sama dengan OLXMobbi sebagai official trade ini partner bagi konsumen.

“Tentunya, pada GIIAS tahun ini, kami berharap mendapatkan hasil yang baik seperti tahun lalu,” ujar Rudy.

Sebagai informasi, penyelenggaraan GIIAS 2024 akan hadir di empat wilayah yakni Tangerang pada 18-28 Juli 2024, Surabaya pada 28 Agustus-1 September 2024, Bandung 25-29 September 2024, dan Semarang 23-27 Oktober 2024. Untuk Astra Financial akan hadir pada event GIIAS 2024 di Tangerang dan Surabaya.

Leave a reply

Iconomics