
ASDP Berlakukan Diskon Tarif 36% Mulai H-5 hingga H-1 Lebaran 2025

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memberlakukan diskon tarif sebesar 36% untuk kapal ekspres. Berkat diskon itu, maka layanan penyeberangan ekspres akan menggunakan mekanisme pengenaan tarif reguler.
Direktur Utama ASDP Heru Widodo mengatakan, kebijakan satu tarif itu berlaku di Pelabuhan Merak mulai 26 hingga 30 Maret 2025 atau (26/3) pada H-5 hingga H-1 Lebaran 2025.
Heru mengatakan, upaya itu untuk memastikan aksesibilitas masyarakat agar semakin mudah, dengan harga yang lebih terjangkau. Penerapan tarif reguler pada layanan ekspres sejalan dengan terbitnya surat keputusan bersama yang mengatur kebijakan tarif selama pelaksanaan arus mudik di lintas Merak-Bakauheni.
“Kami memastikan bahwa masyarakat yang akan menyeberang dari Jawa menuju Sumatra dapat menikmati perjalanan yang lebih terjangkau. Selama periode tersebut, seluruh kendaraan penumpang akan menikmati diskon tarif hingga sebesar 36%,” kata Heru dalam keterangan resminya di Media Center Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (13/3).
Tarif tersebut, kata Heru, berlaku untuk seluruh golongan yang dilayani di Pelabuhan Merak. Besaran diskon tarif untuk kendaraan penumpang berkisar 21%-36%.
“Selama periode pemberlakuan single tarif, maka tiket dengan harga express di Pelabuhan Merak ditiadakan, dan pengguna jasa tidak dapat memilih kapal yang akan digunakan. Nanti, akan dilakukan penguatan pengaturan skenario operasional khususnya dalam hal distribusi kendaraan dan pejalan kaki ke seluruh dermaga,” tambah Heru.
Sementara itu, sambung Heru, bagi pengguna jasa yang sebelumnya melakukan reservasi layanan ekspres selama periode tersebut, perusahaan akan mengembalikan dana berupa selisih harga tiket yang telah dibayarkan.
Dengan adanya penurunan tarif, kata Heru, ASDP berkomitmen untuk menghadirkan layanan prima bagi seluruh pengguna jasa, dan memastikan aspek keselamatan, kenyamanan, dan kelancaran selama perjalanan.
“Kami mengimbau masyarakat untuk membeli tiket lebih awal melalui aplikasi atau website Ferizy serta mengikuti jadwal keberangkatan yang telah dipilih agar perjalanan lebih tertib. Dengan persiapan yang matang, kami optimistis angkutan Lebaran tahun ini dapat berjalan lebih lancar, aman, dan nyaman bagi seluruh pemudik,” katanya.
Leave a reply
