Simak Rincian Alokasi PMN 2024 Hutama Karya

0
188
Reporter: Arif Hatta

PT Hutama Karya akan memproleh Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk tahun 2024 sebesar Rp18,6 triliun. Penggunaan dana tersebut untuk Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) tahap 1 dan penyelesaian Proyek Strategis Nasional (PSN) jalan tol ruas Kayu Agung-Palembang-Betung dan Bogor-Ciawi-Sukabumi.

Saat Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi VI pada Selasa (19/09/2023), DPR RI, Direktur Utama Hutama Karya, Budi Harto menyampaikan alokasi PMN tahun 2024 dan tujuan penggunaan PMN 2024 oleh Hutama Karya.

Berikut ini alokasinya:

  • Tol Binjai-Langsa (Seksi Binjai-Pangkalan Brandan) yang panjangnya 57 km dengan alokasinya Rp1.294 miliar;
  • Tol Kisaran-Indrapura yang panjangnya 48 km dengan alokasi Rp638 miliar;
  • Tol Kuala Tanjung-Parapat (Seksi Kuala Tanjung-Pematang Siantar) sepanjang 93 km dengan alokasi Rp194 miliar;
  • Tol Lubuk Linggau-Curup-Bengkulu (Seksi Taba Penanjang-Bengkulu) sepanjang 18 km dengan alokasi Rp478 miliar;
  • Tol Sigli-Banda Aceh sepanjang 74 km dengan alokasi Rp1.008 miliar;
  • Tol Pekanbaru-Padang (Seksi Sicincin-Padang) panjangnya 37 km dengan alokasi Rp2.012 miliar;
  • Tol Pekanbaru-Padang (Seksi Pekanbaru-Koto Kampar) panjangnya 64 km dengan alokasi Rp480 miliar.
Baca Juga :   Peruri Angkat Teguh Kurniawan Harmanda yang Berusia 34 Tahun Jadi Dirut Anak Usaha

Dirut HK juga menyampaikan ada tambahan penugasan, tol dari Waskita Karya yakni Kayu Agung-Palembang sepanjang 112 km dan Bogor-Ciawi-Sukabumi (Seksi Cibadak-Sukabumi Barat) sepanjang 14 km.

Rencana penugasan baru tersebut mendapat alokasi PMN sebagai berikut:

  • Tol Kayu Agung-Palembang-Betung sepanjang 112 km dan Bogor-Ciawi-Sukabumi (Seksi Cibadak-Sukabumi Barat) sepanjang 14 km dengan alokasinya Rp12.500 miliar.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics