Sandiga Uno Gaspol Vaksinasi di Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

0
508

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif turut mendorong percepatan proses vaksinasi Covid-19 untuk mencapai kekebalan komunal (herd immunity). Ditargetkan bulan Agustus nanti, sebanyak 38.000 pelaku sektor pariwisata dan ekonomi kreatif serta masyarakat umum akan divaksinasi melalui sentra vaksinasi yang diinisiasi oleh Kementerian yang dipimpin Sandiga S. Uno itu.

Sandiga Uno mengatakan vaksinasi merupakan tanggung jawab semua pihak untuk mempercepat terbentuknya kekebalan komunal sehingga proses pemulihan ekonomi dan aktivitas masyarakat bisa berjalan dengan cepat.

“Banyak yang bilang vaksinasi bukan urusan Parekraf, saya bilang, semua menjadi urusan kita, karena 34 juta masyarakat kita bergantung pada pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Dan kita sudah melihat bahwa pemulihan ini berkorelasi langsung dengan tingginya tingkat vaksinasi,” ujar Sandiaga saat konferensi pers mingguan, Senin (19/7).

Sandiaga mengungkapkan Kemenparekrat sudah meluncurkan sentra vaksiasi di enam Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Pariwisata dan tiga badan otorita yang dimulai Sabtu lalu di Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) NHI Bandung.

Kemenparekraf juga  akhir Juli ini akan memfasilitasi sentra vaksinasi bertempat di Sesko Angkatan Udara Lembang bekerja sama dengan Danone dan Home Care 24 serta di MNC Kebon Sirih dan MNC Kebon Jeruk bekerja sama dengan  MNC dan Traveloka.

Baca Juga :   WHO Keluarkan Izin Penggunaan Darurat untuk Vaksin Sinovac

“Program sentra vaksinasi ini adalah upaya mendukung panggilan dan tantangan dari Presiden Joko Widodo, yang menuntut kita memiliki sense of crisis dan beliau mencanangkan target vaksinasi 3 juta orang per hari pada Oktober,” ujar Sandi.

Karena itu, Sandi mengatakan,  Kemenparekraf dalam koordinasi dengan Kementerian Kesehatan dan Pemerintah Daerah, akan melakukan vaksinasi terhadap 90% hingga 95% pelaku sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia. “Agustus ini kita targetkan bersama-sama 38.000 pelaku sektor  Parekraf dan masyarakat umum melalui 6 PTN Pariwisata dan 3 badan otorita akan divaksin dan kita akan terus giatkan sampai akhir tahun 2021 untuk mencapai herd immunity,” ujar Sandi.

Sandi mengungkapkan hingga saat ini, baru sekitar 5% pelaku sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang sudah divaksin. “Kita targetkan di akhir tahun agar sektor ini bangkit kita harus berada di level 90-95%. Berarti ini kita harus genjot secara gaspol,” ujarnya.

 

Leave a reply

Iconomics