
Rumah.com: Harga Rumah Tapak Naik, Apartemen Turun

Country Manager Rumah.com Marine Novita/Propertyguru
Rumah.com Indonesia Property Market Index pada kuartal ketiga 2021 mencatat indeks harga properti hunian mengalami kenaikan sebesar 1,80% secara kuartalan. Pertumbuhan kenaikan harga properti pada kuartal ketiga 2021 sedikit mengalami perlambatan jika dibandingkan dengan kenaikan pada kuartal sebelumnya Q2 tahun 2021 yaitu sebesar 2,24% secara kuartalan.
Berdasarkan jenis propertinya, rumah tapak dan apartemen masing-masing mengalami peningkatan sebesar 1,81% dan 0,84% dibanding kuartal sebelumnya (quarter-to-quarter). Adapun secara tahunan (year-on-year), harga properti secara keseluruhan mengalami kenaikan sebesar 3,24%, dimana harga rumah tapak naik 4,39%, sementara harga apartemen turun 2,57%.
Melambatnya kenaikan harga properti hunian ini sepertinya disebabkan oleh melimpahnya suplai pada kuartal ketiga 2021 dimana indeks suplai mengalami kenaikan sebesar 9,58% secara kuartalan. Sebelumnya, indeks suplai properti sempat mengalami penurunan sebesar 2,13% secara kuartalan pada Q2-2021.
Sementara jika dilihat dari jenis propertinya, indeks suplai rumah tapak meningkat sebesar 9,44% secara kuartalan sedangkan apartemen naik sebesar 7,31% secara kuartalan. Pertumbuhan harga dan suplai ini tampaknya didorong oleh kondisi perekonomian nasional dan insentif serta kebijakan pemerintah terhadap sektor properti yang terus berjalan.
Marine menambahkan jika melihat data hasil Survei Harga Properti Residensial Bank Indonesia, secara kuartalan Indeks Harga Properti Residensial (IHPR) pada Kuartal Ketiga 2021 tumbuh terbatas. IHPR pada Q3-2021 tercatat tumbuh sebesar 0,34% (quarter-to-quarter), lebih rendah dibandingkan 0,45% (quarter-to-quarter) pada Q2-2021.
Halaman BerikutnyaLeave a reply
