
Permudah Pelanggan Memilih Hotel, RedDoorz Hadirkan Kategori Top Property

RedDoorz di Taman Kota Ternate/Foto: Dok.RedDoorz
Platform multi-brand perhotelan dan akomodasi RedDoorz, meluncurkan kategori ‘Top Property’, untuk memudahkan para pelanggan RedDoorz memilih penginapan terbaik yang sesuai dengan kebutuhan, preferensi dan ekspektasi pelanggan.
Mitra properti RedDoorz yang tergabung dalam kategori ‘Top Property’ memiliki rating 4.6 hingga 5.00 dan telah terverifikasi dari sisi kebersihan, pelayanan dan kenyamanan, sehingga para pelanggan akan dipastikan mendapatkan fasilitas yang terbaik.
“Top Property merupakan program spesial bagi mitra properti RedDoorz untuk memacu mereka agar terus menjaga kualitas pelayanannya dalam mendapatkan penilaian tamu hotel atau rating di atas 4.6 hingga 5.0.” jelas Cut Nany, Head of Integration Communications RedDoorz dalam keterangan pers, Rabu (20/12).
Hotel RedDoorz dan multi brand yang berkategori ‘Top Property’ akan mendapatkan dukungan eksposur di platform booking seperti aplikasi dan website RedDoorz serta berbagai kanal media sosial resmi RedDoorz. Sehingga peluang mereka untuk lebih mudah ditemukan calon tamu hotel pun menjadi lebih tinggi.
“Selama menjadi mitra Top Property RedDoorz, kami mendapat dukungan tambahan dalam hal pemasaran sehingga membantu menumbuhkan okupansi hotel kami,” kata Raden Jusak, pemilik RedDoorz Plus near Akademi Kepolisian Semarang 3.
Hal senada diungkapkan Ridwan AR, pemilik hotel RedDoorz Near Taman Kota Ternate. “Saat ini rating hotel saya 4.6 di aplikasi RedDoorz dan okupansinya cukup bagus. Saya selalu memperhatikan kenyamanan, kebersihan dan pelayanan karyawan dari sisi ramah tamah kepada tamu. Untuk mempertahankan rating, saya pun selalu memonitor secara langsung dan meminta saran serta masukkan dari tamu yang menginap.,” jelas Ridwan.
Saat ini sudah ada lebih dari 200 hotel RedDoorz dan multi brand yang memegang kategori ‘Top Property’.
Leave a reply
