
Peringati Usia 10 Tahun, Pertamina Foundation Serahkan Bantuan Program untuk 3 Mitra

Pertamina Foundation melalui program PFPreneur melakukan pelatihan kewirausahaan kepada 1006 wirausaha perempuan/Dok. Pertamina Foundation
Pertamina Foundation melakukan perluasan jaringan dengan menambah mitra kerjasama di saat ulang tahun ke-10 pada 12 Januari 2021. Lembaga ini melakukan memorandum of understanding (MoU) sekaligus penyerahan bantuan dana bantuan program kepada tiga mitra untuk perubahan dan memberdayakan masyarakat.
Tiga mitra kerjasama yang mendapatkan dana bantuan dari Pertamina Foundation adalah Yayasan Benih Baik, Yayasan Spedagi Mandiri Lestari, dan Yayasan Satu Nama. Yayasan Benih Baik memperoleh dana bantuan untuk implementasi program “Satu Keluarga, Satu Pohon Durian,” di Desa Karanggude Kulon dan Desa Sunyalangu, Kabupaten Banyumas Jawa Tengah.
Adapun Yayasan Spedagi Mandiri Lestari mendukung program Lumbung Kreatif Spedagi, Residensi Homestay dan Warung Lokal sebagai Ekosistem Kreatif di Village Creative Movement Center, di Kabupaten Temanggung.
Ketiga adalah program milik Yayasan Satu Nama, yaitu program Peningkatan Ketangguhan Warga Terdampak Erupsi Gunung Merapi di Desa Keningar, Kabupaten Magelang dan Desa Glagaharjo, Kabupaten Sleman dan Tanggap Darurat Erupsi Gunung Semeru-Lumajang yang dilakukan di dua posko pengungsian Gunung Semeru, yakni Posko Desa Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro dan Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo.
PF menyebut perjalanan 10 tahun Pertamina Foundation mencatatkan keberhasilan dan kesuksesan implementasi beberapa program PFSeries, yaitu program PFPrestasi, PFBangkit, PFMuda, PFPreneur, dan PFSains, dengan tata kelola yang profesional di masa pandemi Covid-19
“Program beasiswa pendidikan, inovasi energi baru dan terbarukan, proyek sosial untuk young leaders, womenpreneurs, serta program penanganan bencana alam dan bantuan untuk masyarakat maupun kelompok rentan dapat diimplementasikan tidak terlepas dari breakthrough dan inovasi Pertamina Foundation. Khususnya di masa pandemi Covid-19, penerapan protokol kesehatan, investasi teknologi, peningkatan efektivitas waktu, dan digital-minded pada proses bisnis menjadi prioritas kami,” kata Presiden Direktur Pertamina Foundation Agus Mashud S. Asngari dalam siaran pers.
PFPrestasi telah memberikan beasiswa kepada 285 mahasiswa terpilih. PFBangkit telah menyalurkan 8066 masker, 625 alat pelindung diri, 160 liter hand sanitizer, 10 peti jenazah kepada rumah-rumah sakit, satu unit wastafel keliling, satu unit mobil ambulan, 100 paket alat dan bahan budidaya lele dalam ember, dan 985 paket sembako kepada panti-panti asuhan, rumah sakit, tenaga kesehatan, para pedagang, dan masyarakat kecil atau kelompok rentan lainnya yang terdampak Covid-19. Selain itu ada pula bantuan 50 laptop juga diberikan untuk 33 sekolah dari Sumatera sampai Papua.
Adapun program PFMuda telah menciptakan Young Leaders for Community Projects. Ada 18 proyek sosial terbaik yang mendapat apresiasi pendanaan dan pembinaan dari Pertamina Foundation.
Program FPreneur dengan tema “Women Leaders & Entrepreneurs” telah memilih 10 kelompok wirausaha perempuan terbaik yang akan dibina dan dipersiapkan untuk menjadi bagian dalam Program Kemitraan PT Pertamina (Persero).
Begitu pula dengan program PFSains yang berhasil menyelenggarakan Kompetisi Sobat Bumi 2020 Proyek Inovasi Energi Baru dan Terbarukan (EBT) dan terpilih 3 inovasi terbaik yang akan diimplementasikan ke masyarakat dengan dukungan langsung dari PT Pertamina (Persero) dan Pertamina Foundation. Pertamina Foundation juga sedang menjalin kerjasama dengan organisasi Deutsche Gesellschaft für Internationale Zusammenarbeit GmbHatau GIZ Indonesia untuk mengembangkan EBT melalui Agro Voltaics di Desa Tampara, Kaledupa, Sulawesi Tenggara. Serangkaian program PFSeries juga dimeriahkan oleh PFestWebinar dari keempat program, yakni PFPrestasi, PFSains, PFMuda, dan PFPreneur, yang diselenggarakan secara meriah dan insightful.
Dalam usia dasawarsa ini, Pertamina Foundation meraih penghargaan sebagai perusahaan Inisiatif Tanggap Darurat Covid-19–Dukungan Kesehatan Medis Kategori Yayasan. Presiden Direktur Pertamina Foundation, Agus Mashud S. Asngari,juga meraih penghargaan Best CEO 2020 kategori Corporate Foundation dari The Iconomics.
Leave a reply
