
Pemerintah Mulai Kembangkan Labuan Bajo Sebagai Destinasi Wisata Super Premium

Presiden Joko Widodo sedang menikmati sunset di Labuan Bajo di atas kapal wisata, Minggu (19/1). Foto: Facebook Presiden/Iconomics
Pemerintah menetapkan Labuan Bajo di kabupaten Manggarai Barat provinsi Nusa Tenggara Timur sebagai destinsi wisata super premium. Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo dalam kunjungannya ke Labuan Bajo sejak Minggu (19/01/2020) hingga Selasa (21/01/2020).
“Pengembangan Labuan Bajo sebagai destinasi wisata super premium dimulai awal tahun 2020 ini,” tulis Presiden di laman Facebook-nya, Senin (20/01/2020).
Sebagai destinasi wisata super premium, dikatakan Jokowi, kerapian, kebersihan, kenyamanan dan keamanan bagi para wisatawan perlu ditata lebih terintegrasi.
“Pasarnya adalah wisatawan yang pengeluarannya lebih besar dari pengunjung kebanyakan,” ujarnya.
Jokowi menyebutkan lima zona di Labuan Bajo yaitu Bukit Pramuka, Kampung Air, pelabuhan peti kemas dan dermaga penumpang, Kawasan Marina, dan Kampung Ujung harus jadi ruang publik yang tidak terputus sekaligus sebagai pusat aktivitas masyarakat di Labuan Bajo.
Jokowi juga menyampaikan dalam pengembangana pariwisata Labuan Bajo masyarakat lokal harus dilibatkan. Karena itu, keahlihan dan kompetensi mereka harus disesuaikan dengan kebutuhan industri pariwisata. Termasuk, usaha mikro, kecil, dan menengah setempat tidak ditinggalkan. Tenun, kopi, kerajinan, makanan khas bisa tumbuh. Atraksi budaya lokal, kesenian daerah juga harus semakin hidup dan menghidupkan area di Labuan Bajo.
“Saya juga mendengar keluhan tentang sampah di laut, saya meminta Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) melakukan gerakan pembersihan sampah. Sampah di darat juga begitu. Infrastruktur untuk pembuangan sampah harus segera diselesaikan,” tambahnya.
Di periode pertama pemerintahannya, Jokowi menetapkan Labuan Bajo sebagai salah satu dari 10 destinasi wisata baru yang sering disebut 10 Bali baru. Berbagai infarastruktur pun sudah dan telah dibangun pemerintah di Labuan Bajo untuk mendukung kemajuan pariwisata di daerah paling barat pulau Flores itu.
“Masih banyak hal yang harus dibenahi di Labuan Bajo ini. Jika semua aspek sudah selesai, rapi, dan tertata pada akhir tahun 2020, maka promosi secara besar-besaran segera kita lakukan,” pungkas Jokowi.
Leave a reply
