Masyarakat Diminta Berhati-Hati atas Upaya Penipuan Mengatasnamakan KCIC

0
31
Reporter: Rommy Yudhistira

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mengimbau masyarakat berhati-hati dan waspada terhadap penipuan berkedok investasi yang mengatasnamakan perusahaan tersebut. Imbauan tersebut muncul setelah beredar unggahan di media sosial yang menampilkan foto kereta cepat Whoosh yang disandingkan dengan penawaran harga saham.

Berdasarkan itu, kata General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa, pihaknya perusahaanya tidak terbuka (Tbk), sehingga dapat dipastikan informasi yang beredar merupakan tindak penipuan yang dilakukan pihak yang tidak bertanggung jawab. Kendati begitu, KCIC belum belum menerima laporan dari pihak manapun terkait adanya korban penipuan tersebut.

“Namun KCIC mendapatkan banyak pertanyaan dari masyarakat menanyakan kebenaran informasi yang beredar di sosial media tersebut,” kata Eva dalam keterangan resminya pada Sabtu (5/10).

Selanjutnya, kata Eva, KCIC turut mengingatkan masyarakat untuk lebih selektif dalam mencerna informasi yang berada di media sosial. Masyarakat diminta untuk memastikan terlebih dahulu informasi yang tersebar melalui media sosial atau situs resmi perusahaan.

Eva menambahkan, bagi masyarakat yang menerima informasi palsu yang mengatasnamakan KCIC dapat langsung melaporkannya ke customer service di stasiun atau menghubungi contact center KCIC di 150909 WhatsApp chat ke 0815-1032-0909, email ke [email protected], serta ⁠Instagram reply dan DM ke @keretacepat_id.

Baca Juga :   Wakil Ketua DPR Ajak Masyarakat Bijak Bermedia Sosial, Hindari Polarisasi

“Harapannya imbauan ini bisa menjawab pertanyaan masyarakat. Imbauan ini sekaligus ajakan untuk bekerja sama antara KCIC dan masyarakat, untuk memerangi penipuan dan menjaga kepercayaan masyarakat terhadap layanan transportasi kereta cepat yang kami tawarkan,” katanya.

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics