LPEI: Sinergikan Program Desa Devisa dengan Desa Wisata

0
821

Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI)-Indonesia Eximbank menilai produk unggulan desa merupakan produk lengkap yang dapat didukung sehingga berpotensi untuk diekspor. Adapun langkah pertama yang dilakukan LPEI untuk mendukung produk kreatif atau komoditi unggulan yang ada di desa wisata dengan memberi pelatihan dan pendampingan.

“Industri pariwisata ini kan kecenderungannya menunggu wisatawan yang datang. Jadi sangat bergantung sekali dari jumlah para wisatawan yang datang ke daerah wisata tersebut,” kata Kepala Divisi Advisory Services Indonesia Eximbank, Gerald Setiawan Grisanto dalam sebuah diskusi virtual, Selasa (23/3).

Dengan adanya pandemi Covid-19, kata Gerald, sektor pariwisata dan industri kreatif sangat terdampak. Karena itu, LPEI mencoba mendorong dan menggali potensi produk kreatif atau produk unggulan di suatu daerah wisata. Dengan demikian, daerah wisata tersebut tidak lagi sekadar menunggu.

Menurut Gerald, dengan pelatihan dan pendampingan tersebut, maka daerah wisata itu juga mampu menciptakan suatu produk yang didorong untuk ekspor. Eskpor produk unggulan atau poduk kreatif tersebut bisa menjadi sarana untuk mempromosikan daerah wisata tersebut.

Baca Juga :   Menteri Erick dan Menteri Teten akan Dorong Keterlibatan Koperasi dan UMKM untuk Tender di Bawah Rp400 Juta

“Jadi kita mulai dari jasa konsultasi dengan melatih dan mendampingi para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang memiliki produk berorientasi ekspor. Kita juga bantu bukakan pasarnya, apalagi di masa pandemi pemerintah sangat banyak memberikan fasilitas bagi UMKM mulai dari pameran virtual sampai masuk ke marketplace global,” kata Gerald.

Menurut Gerald, semua itu bisa dimanfaatkan untuk memabntu memasarkan produk-produk UMKM di Indonesia. Selain mengembangkan produknya, LPEI juga akan mengembangkan komunitas-komunitas yang memproduksi produk unggulan tersebut. Itulah yang disebut sebagai suatu desa devisa.

“Program desa devisa ini sangat ideal untuk disinergikan dengan program desa wisata hari ini. Tapi peningkatan kapasitas UMKM untuk naik kelas tidak cukup tanpa adanya akses pembiayaan. LPEI juga memberikan itu tapi khusus untuk produk eskpor sehingga tidak bisa memberi modal untuk penjualan dalam negeri,” kata Gerald.

 

Leave a reply

Iconomics