Kominfo Siapkan Orkestrasi Komunikasi Publik agar KTT ke-43 Asean di Jakarta Berjalan Lancar

0
184
Reporter: Rommy Yudhistira

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menyiapkan sejumlah orkestrasi komunikasi publik menjelang perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 Asean. Ketika menyiapkan hal tersebut, Kominfo menemukan beberapa tantangan yang perlu dibenahi agar pelaksanaan KTT Asean dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

Menkominfo Budi Arie Setiadi mengatakan, hasil pemantauan dan evaluasi Kominfo, publik belum ramai membicarakan KTT Asean secara meluas. Narasi seputar KTT Asean dinilai masih terkesan sektoral dan elitis.

Karena itu, kata Budi, secara teknis pihak-pihak terkait perlu mengoptimalkan aset komunikasi untuk menaikkan kata kunci isu-isu Asean. Itu sebabnya, Kominfo mengajak kementerian/lembaga dan pemerintah daerah untuk bersama-sama mengangkat isu tersebut secara serentak.

“Kita perlu mempersiapkan orkestrasi komunikasi publik yang lebih solid, lebih efektif dan bisa memberikan perhatian yang lebih bagi seluruh masyarakat,” kata Budi dalam webinar Konvensi Nasional Pranata Humas 2023 di Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (28/8).

Kominfo, kata Budi, akan memimpin orkestrasi komunikasi publik untuk KTT Asean 2023 dan menyiapkan konten dalam berbagai format untuk dipublikasikan dan disebarkan secara luas. “Mari kita ambil bagian dan langkah nyata untuk mendukung kampanye bersama kinetik komunikasi publik KTT ke-43 Asean,” ujar Budi.

Baca Juga :   Pemprov DKI Jakarta Tetapkan UMP 2022

Lebih jauh Budi mengatakan, pihaknya mengapresiasi Ikatan Pranata (Ipra) Humas Indonesia yang berkontribusi dalam konten keketuaan Indonesia di Asean. “Untuk KTT Asean mendatang kita perkuat lagi kolaborasi dan bangkitkan semangat untuk memenuhi ruang publik, dengan capaian-capaian Asean,” tutur Budi.

Sebagai informasi, KTT ke-43 Asean akan dilaksanakan di Jakarta Convention Center (JCC) dari 5 hingga 7 September 2023. Diperkirakan akan ada 27 pemimpin negara dan organisasi internasional yang hadir dalam KTT ke-43 Asean, termasuk pemimpin negara peserta East Asia Summit (EAS), pemimpin Pacific Island Forum (PIF), pemimpin Indian Ocean Rim Association (IORA), serta Direktur Eksekutif Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Dunia.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics