Klikdaily Rencanakan IPO 3 Tahun Mendatang

0
1936

Perusahaan supply chain tech enabler Klikdaily akan mencatatkan saham perdananya melalui Initial Public Offering (IPO) dalam 3 tahun ke depan. Klikdaily akan menjalankan 3 pengembangan yang terfokus pada sustainability dan Pemulihan Ekonomi Nasional untuk menuju IPO.

Pertama, melalui inovasi merek produk hasil olahan nusantara (private label). Kedua, menciptakan ekosistem supply chainyang efektif dan efisien untuk 60 juta usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di seluruh Indonesia. Ketiga, inovasi pendanaan bagi mitranya.

“Kami percaya pentingnya membangun bisnis berkelanjutan yang terus memberikan solusi bagi kebutuhan masyarakat. Apalagi berdasarkan data ekonomi Indonesia dari penasihat independen Supply Chain Indonesia (SCI), sektor supply chain rata-rata tumbuh lebih dari 12% per tahun dan di tahun 2020 ini menyumbang hampir Rp1.000 triliun terhadap ekonomi Indonesia,” kata CEO dan Founder Klikdaily Amos Gunawan melalui siaran pers.

Amos mengatakan data tersebut membuktikan sektor supply chain ini besar, belum lagi ditambah rencana ekspansi sektor bisnis lainnya. Kondisi tersebut memberikan optimisme kepada pihaknya.

Baca Juga :   Raindo Menggandeng Mitra Strategis Angkasa Pura Logistik dan Angkasa Pura Kargo

Amos mengungkapkan guna menjawab kebutuhan masyarakat terhadap produk kebutuhan sehari-hari maka dalam waktu dekat Klikdaily akan meluncurkan 25 produk variatif private label hasil olahan nusantara bekerja sama dengan para mitra produsen yang strategis. Langkah ini akan membuat nilai tambah bagi UMKM.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics