Kerja Sama dengan MES dan FEB UI, RNI-Bio Farma Gelar Kompetisi Wirausaha Muda Syariah

0
621

Untuk mendorong munculnya wirausahawan/wati, khususnya di sektor ekonomi syariah, dua holding BUMN yaitu PT RNI (Persero) atau Id Food dan PT Bio Farma (Persero) menggelar kompetisi wirsausha muda syariah.

Kegiatan ini dilakukan bekerja sama dengan Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Indonesia.

Kompetisi ini dimulai dengan seminar nasional wirausaha muda syariah yang digelar secara hybrid. Kegiatan offline dilakukan di Auditorium FEB UI, Kamis (3/2).

Arief Prasetyo Adi, Direktur Utama PT RNI (Persero) mengatakan seminar wirausaha muda syariah ini merupakan bagian dari implementasi MoU antara RNI, Bio Farma dan MES, tentang kerja sama dalam rangka pemberdayaan ekonomi umat dan turut serta dalam pengembangan ekosistem ekonomi syariah di Indonesia.

Beberapa program yang dilaksanakan sampai dengan tahun 2023 yaitu seminar nasional dengan target sebanyak 5.000 peserta dari kalangan mahasiswa, startup, Usaha Mikro Kecil dan Menengah, serta bantuan pendampigan untuk sertifikasi halal dan sertifikasi Pangan Industri Rumah Tanggah (PIRT) kepada 55 UMKM.

Baca Juga :   Bio Farma Integrasikan 3 Aspek Nilai dengan Strategi Bisnis

“Selanjutnya akan dilaksankan kompetisi wirausaha muda dengan 10 pemenang yang akan didampingi dalam pengurusan sertifikasi halal dan PIRT,” ujar Arief dalam sambutannya pada seminar nasional wirausaha muda di Auditorium FEB UI, Kamis (3/2).

Arief mengatakan peserta terbaik akan didampingi bahkan bila skala bisnisnya mendukung, akan didorong untuk melakukan ekspor yang didukung oleh anak usaha Id Food, PT Perusahaan Perdagangan Indonesia.

“Kami berharap dengan adanya kolaborasi holding BUMN pangan, holding BUMN farmasi, bersama Masyarakat Ekonomi Syariah dapat mendukung pengembangan dan memulihkan ekonomi syariah sebagai sistem ekonomi yang berkeadilan dan berlandaskan prinsip-prinsip syariah,” ujar Arief.

Wakil Menteri BUMN Pahala Nugraha Mansury yang membuka secara resmi seminar nasional wirausaha muda syariah ini mengatakan ekonomi syariah merupakan salah satu dari sektor ekonomi yang diharapkan akan semakin tumbuh dan akan menjadi pendorong kebangkitan ekonomi nasional di Indonesia.

“Kita tahu bahwa dua tahun yang terakhi ekonomi global dan ekonomi di Indonesia mengalami tekanan yang cukup signifikan. Tetapi kami percaya bahwa sebetulnya Indonesia memiliki berbagai kekuatan untuk bisa bangkit dan juga bisa tumbuh,” ujarnya.

Baca Juga :   Sebelum Holding Pangan Terbentuk, Pemerintah Merger Beberapa Perusahaan Anggota

Wirausaha, tambah Pahala, merupakan salah satu komponen penting yang bisa menggerakan kebangkitan dan pertumbuhan ekonomi Indonesia. “Kita melihat bahwa setidaknya Indonesia sesuai dengan studi yang ada itu membutuhkan sedikitnya 4 juta wirausahawan dan wirausahawati, dengan rasio wirausaha saat ini di Indonesia sebetulnya masih sangat rendah yaitu di kisaran 3,4%,”ujarnya.

Kementerian BUMN dan perusahaan BUMN, dan Masyarakat Ekonomi Syariah, jelas Pahala terpanggil untuk bersama-sama secara sistematis mengupayakan peningkatan jumlah masyarakat Indonesia yang berwirausaha.

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics