Kemenlu Bantah Indonesia akan Jalin Hubungan Diplomatik dengan Israel demi Jadi Anggota OECD

0
60

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri [Kemenlu] membantah Indonesia akan menjalin hubungan diplomatik dengan Israel agar bisa menjadi anggota Organization of Economic Co-operation and Development (OECD) atau Organisasi Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi.

“Terkait isu pembukaan hubungan diplomatik dengan Israel, saya tegaskan bahwa hingga saat ini tidak ada rencana untuk membuka hubungan diplomatik dengan Israel, terlebih di tengah situasi kekejaman Israel di Gaza saat ini,” ujar juru bicara Kementerian Luar Negeri, Lalu Muhammad Iqbal dalam keterangan pers, Jumat (12/4).

Lalu menyampaikan hal tersebut merespons pemberitaan media di Israel yang mengungkapkan adanya pembicaraan rahasia selama berbulan-bulan antara Yerusalem, Jakarta dan Sekretaris Jenderal OECD, Mathias Cormann tentang normalisasi hubungan antara Israel dan Indonesia sebagai bagian dari syarat keaggotaan OECD.

“Posisi Indonesia tidak berubah dan tetap kokoh mendukung kemerdekaan Palestina dalam kerangka two-state solution. Indonesia akan selalu konsisten, berada di garis terdepan membela hak-hak Bangsa Palestina,” tegas Lalu.

Lalu mengakui saat ini Indonesia memang sedang dalam proses menjadi anggota OECD. Proses tersebut, kata dia, “akan memakan waktu cukup panjang.”

Baca Juga :   Inilah Langkah yang Ditempuh Menlu Retno Marsudi untuk Deeskalasi Iran-Israel

Roadmap keanggotaan menurut rencana akan di adopsi bulan Mei depan dan dalam roadmap itu banyak sekali hal yang harus dipersiapkan Indonesia,” ujarnya.

Ia menjelaskan, waktu yang diperlukan setiap negara untuk menyelesaikan proses keanggotaan penuh di OECD berbeda-beda, tergantung kesiapan negara tersebut.

“Beberapa negara memerlukan waktu 3 tahun, beberapa lagi memerlukan lebih dari 5 tahun,” ujarnya.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics