CEO Indodax: Ada Kasus Crypto Exchange Beri Peluang Positif untuk Halving Bitcoin

0
240

CEO Indodax, Oscar Darmawan melihat maraknya kasus salah satu crypto exchange internasional, Binance yang terjadi saat ini, memberikan peluang positif untuk halving bitcoin tahun 2024.

Seperti yang diketahui, pertengahan minggu lalu CEO Binance dinyatakan bersalah atas sebuah kasus pencucian uang, yang mengharuskannya mengundurkan diri. Akibat dari kasus tersebut, Binance pun didenda Rp66,7 triliun.

“Sebenarnya, lebih baik jika kasus-kasus seperti ini terjadi sekarang daripada tahun depan. Jika insiden semacam ini terjadi saat halving, dapat menghambat potensi kenaikan nilai Bitcoin pada periode tersebut,” kata Oscar dalam keterangan resminya.

Dampak dari maraknya kasus ini juga terlihat dalam penurunan pasar kripto secara menyeluruh dalam 24 jam setelah tersebarnya berita tersebut. Bitcoin mengalami penurunan sebesar 3,62%, sementara Ethereum berada di zona negatif dengan penurunan 3,32%, dan dalam tujuh hari terakhir mengalami penurunan sebesar 0,95%.

Menurut Oscar, keadaan ini dapat dimanfaatkan oleh para trader untuk membeli dan berinvestasi dalam aset kripto karena harganya sedang turun. Dengan demikian, pada saat halving, hasil dari investasi mereka dapat maksimal.

Baca Juga :   Harga Bitcoin Kembali Tembus Level Teritinggi Baru di Rp741 Juta

Oscar mengatakan situasi industri kripto di Indonesia sudah mengalami perkembangan yang signifikan selama beberapa tahun terakhir. Ekosistem kripto di Indonesia saat ini sudah cukup mature dan terdapat perubahan yang positif dalam regulasi serta pengawasan pada crypto exchange.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics