
Butuh Mendesak Trainset, Dirut Kereta Commuter Indonesia Beberkan Kondisinya ke Komisi VI

Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan DPR Komisi VI
PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) membeberkan kebutuhan kereta kepada Dewan perwakilan Rakyat Komisi VI. Direktur Utama KCI, Suryawan Putra Hia mengatakan bahwa di tahun 2023, KCI memiliki kebutuhan untuk mengadakan 10 trainset, dan di 2024, sebanyak 19 trainset. Awalnya pengadaan trainset tersebut akan diproduksi oleh PT INKA, namun ternyata INKA belum sanggup.
“PT INKA menyatakan belum sanggup saat itu karena informasi pada saat kita pembicaraan di awal 2022, mereka butuh waktu kurang lebih 32 bulan,” ucap Suryawan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama DPR Komisi VI pada Senin (27/03/2023).
Suryawan menjelaskan PT KCI sebelumnya sudah melakukan berbagai Forum Group Discussion (FGD) dengan beberapa stakeholder meliputi pemerintahan maupun pengamat terkait pengadaan trainset ini. Menurut Suryawan, dari berbagai masukan, akhirnya PT KCI mengusulkan untuk mengajukan izin pengadaan KRL non baru ke Kementerian Perdagangan.
“Rencana pengadaan KRL non baru yaitu untuk mencukupi kebutuhan di 2023 dan 2024. Kenapa kita butuh yang 2023 dan 2024? karena kondisi sarana yang terkait dengan lifetime, lifetime-nya dan teknologi yang sudah berubah di mana usia-usia daripada sarananya pada titik itu di 2023, 2022, sudah mencapai 40 tahun ke atas sehingga ada beberapa yang sudah bahkan yang sekarang sudah ada beberapa sudah tidak berjalan,” ungkapnya.
Menurutnya, rencana pengadaan ini menjadi sebuah pilihan karena kebutuhannya yang mendesak, tapi ada pelarangan dari pemerintah untuk impor.
Direktur Utama KCI juga menjelaskan bahwa saat ini sedang dilakukan proses review terkait replacement trainset bersama Menteri Bidang Kemaritiman dan Investasi. Dan, sedang dilakukan proses review oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) mengenai kebutuhan kereta bukan baru.
Di tahun 2023 ini pun, Suryawan menyebut KCI merencanakan akan melakukan konservasi atau scrub terhadap 10 trainset yang usianya sudah lebih dari 15 tahun sejak kedatangannya di Indonesia. Selain itu, pada 9 Maret 2023 lalu, PT KCI, PT KAI, dan PT INKA telah melakukan penandatangan MOU untuk pengadaan 16 trainset atau sebanyak 192 unit kereta yang ditargetkan akan selesai pada tahun 2025 sampai 2026.
Leave a reply
