4 Langkah untuk Memajukan Kerja Sama BIMP-EAGA

0
1515

Mid-Term Review Visi 2025

Presiden Jokowi menyambut baik hasil dari Mid-Term Review (MTR) terhadap Visi 2025 tersebut, karena dapat dilihat kemajuan yang telah dicapai selama ini, dan hal-hal apa saja yang masih harus diperbaiki. “Berbagai terobosan perlu dilakukan, prioritas perlu dipertajam, dan juga perlu beradaptasi (lebih lanjut) akibat dampak pandemi,” kata Presiden Jokowi.

Selain itu, Presiden juga mendorong berbagai upaya mendorong perekonomian agar dapat bergerak dengan aman dan segera pulih kembali. “Agar ekonomi dapat kembali bergerak, vaksinasi di suatu wilayah tersebut harus dipercepat, mobilitas masyarakat khususnya pelaku bisnis juga difasilitasi supaya aman dan nyaman,” kata Presiden Jokowi.

Presiden mengusulkan 4 hal yang perlu dilakukan dalam rangka memajukan kerja sama BIMP-EAGA, yaitu pertama, percepat penyelesaian proyek infrastruktur konektivitas. Hal ini dilakukan untuk memberikan stimulasi pertumbuhan ekonomi kawasan. Indonesia telah menyelesaikan beberapa proyek infrastruktur yang cukup penting, seperti jalan tol Balikpapan-Samarinda, Manado-Bitung, dan perluasan fasilitas bandara maupun pelabuhan.

Kedua, pentingnya mengembangkan sistem pertanian yang inklusif dan berkelanjutan. Sebagai lumbung pangan kawasan, Indonesia harus fokus meningkatkan hasil pertanian di wilayah EAGA untuk ketahanan pangan kawasan. Saat ini, Indonesia mengembangkan program lumbung pangan (food estate) di Kalimantan Tengah sebesar 30 ribu Ha yang selanjutnya akan dikembangkan di daerah lainnya juga.

Baca Juga :   Antisipasi Kenaikan Covid-19 Pasca Lebaran, Apa Langkah Pemerintah?

Ketiga, digitalisasi UMKM sebagai solusi bagi UMKM untuk mengatasi keterbatasan mobilitas di masa pandemi dan dan memperluas akses pasar produk UMKM untuk masuk dalam rantai pasok global. Terkait hal ini, Presiden mengundang negara lain untuk berpartisipasi dalam ASEAN Creative Economy Business Forum (ACEBF) yang akan diselenggarakan November 2021 di Bali.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Halaman Berikutnya
1 2 3 4

Leave a reply

Iconomics